Protes Kondisi Tak Adil di Google Ratusan Pegawai 'Walk-Out' Terkait Kasus Andy Rubin

Admin
Rabu, 31 Oktober 2018 - 08:42
kali dibaca
Ilustrasi Google. foto: Reuters
Mediaapakabar.com -  Sebanyak 200 karyawan Google mengorganisir gerakan 'Women's Walk' sebagai bentuk protes atas perlindungan Google kepada 'Bapak Android' Andy Rubin.

Walk-out ini akan dilaksanakan pada Kamis, (1/11) mendatang.

Dilansir dari Buzzfeed, kabar ini diungkapkan oleh empat orang dalam Google. Sumber anonim ini mengatakan kondisi yang tidak adil dalam Google.

"Saya merasa ada pola bahwa orang kuat dengan perilaku buruk kepada perempuan selalu bisa lolos begitu saja di Google. Atau ketika tidak jelas, mereka hanya diberi peringatan ringan atau mendapatkan parasut emas seperti Rubin," kata sumber tersebut, seperti yang dilansir CNNIndonesia Selasa (30/10).

Pada Kamis, para eksekutif Google akan melakukan pertemuan untuk menjelaskan perlakuan terhadap Rubin dan meminta maaf kepada pegawai.

Namun, para pegawai yang tergabung dalam komunitas perempuan melakukan pengambilan suara di forum internal yang menyarankan untuk melakukan walk-out.

Sebelumnya, New York Times menuding Google melindungi beberapa petinggi perusahaan, termasuk 'bapak' Android Andy Rubin atas tuduhan pelanggaran seksual.

Google juga dituduh menawarkan uang pesangon besar-besaran bagi para mantan karyawannya untuk hengkang dari perusahaan.

CEO Google Sundar Pichai dan Vice President of People Operation Eileen Naughton menandatangani memo perusahaan terkait dipecatnya 48 orang karena pelecehan seksual dalam dua tahun terakhir.

Dari 48 orang, 13 orang di antaranya memiliki jabatan senior management atau lebih tinggi. Berdasarkan memo, 48 orang tersebut tidak ada yang mendapatkan uang pesangon. (AS)
Share:
Komentar

Berita Terkini