Lomba B2SA Tingkat Kabupaten Karo

Media Apakabar.com
Selasa, 31 Juli 2018 - 22:51
kali dibaca
Para peserta Lomba B2SA Kabupaten Karo. foto" apakabar/Rianto G
Mediaapakabar.com--Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Karo bersama TP PKK menggelar Lomba Cipta Menu Beragam, Bergizi, Seimbang dan Aman (B2SA) tingkat Kabupaten Karo 2018, di Jamur Pemkab Karo, Kabanjahe pada Selasa (31/07/2018).

Ketua TP.PKK Karo Sariati Terkelin Brahmana, lomba diikuti 15 peserta atau tim dengan menu yang dilombakan berasal dari bahan non beras dan non tepung. Juara umum akan dikirim untuk berlomba ketingkat provinsi.

“ Dengan adanya lomba ini tujuannya untuk menciptakan kreatifitas dan variasi menu makanan. Baik itu khas Karo atau kreasi bagi keluarga," katanya. 

Sementara Bupati Karo melalui Wakil Bupati Karo Cory S Sebayang, lomba B2SA ini merupakan salah satu upaya dalam rangka menggali potensi, mengembangkan kreatifitas dalam menciptakan menu, mengangkat citra dan martabat pangan lokal, menambah nilai tambah dan memasyarakatkan pangan lokal di daerah Kabupaten Karo sesuai dengan potensi sumber daya lokal yang ada.

Wakil Bupati juga mengajak kepada para peserta untuk mensosialisasikan keanekaragaman pangan kepada masyarakat sekitar dengan cara mensubtitusikan variasi produk komoditas lokal guna mendukung proses terciptanya ketahanan pangan masyarakat.

 Adapun yang menjadi juara umum dari lomba tersebut adalah: Juara Umum I dari Kecamatan Merdeka, Juara Umum II dari kecamatan Dolat Rayat dan juara Umum III dari keamatan Simpang empat.

Hadir dalam kegiatan tersebut, Kadis Ketahanan Pangan Edison Karo-karo, para Camat, TP PKK.
(Rianto. G) 
Share:
Komentar

Berita Terkini