Spanduk 'Kampung Maksiat' Terpasang di Jalan Pukat, Ini Penjelasan Polisi

Admin
Minggu, 29 April 2018 - 22:33
kali dibaca
Spanduk dipasang menuju Jalan Pukat I Medan Tembung. (Foto: Pojoksatu.com)

Mediaapakabar.comSpanduk ‘Selamat Datang di Kampung Maksiat’ yang dipasang warga di depan Jalan Pukat I Kecamatan Medan Tembung bikin heboh warga Medan dan viral di media sosial (medsos).

Namun, setelah dilakukan pertemuan antara warga, kepala lingkungan dan pihak kelurahan yang difasilitasi Polsek Percut Sei Tuan, spanduk tersebut langsung dicopot.

Spanduk itu merupakan wujud kekesalan warga terhadap maraknya narkoba, judi dan penyakit masyarakat (pekat) lainnya. Warga pun kemudian membuat spanduk tersebut sebagai sindiran terhadap pejabat terkait. 

Kapolsek Percut Sei Tuan Kompol Faidil Zikri membenarkan bahwa pihaknya telah mencopot spanduk tersebut.
“Udah kita datangi dan spanduk sudah dibuka. Ada warga yang enggak suka dengan kepling,” katanya akhir pekan ini seperti yang dilansir Pojoksatu.com.

Kompol Faidil mengatakan, pihaknya telah mempertemukan warga dengan kepling, lurah dan camat. 
“Saya, camat, lurah, kepling dan warga udah ketemu dan sudah dinasihati agar tidak ada yang terprovokasi dan memprovokasi. Hari ini, Sabtu (28/4/2018) mereka rapat internal di kelurahan,” imbuhnya. (AS)
Share:
Komentar

Berita Terkini