BI Sumut Budidaya Kopi Ciptakan Ekonomi Baru

REDAKSI
Rabu, 03 November 2021 - 16:52
kali dibaca
Ket Foto : Direktur KPw BI Sumut, Ibrahim bersama Bupati Dairi dalam acara kick off dan pelatihan budidaya good agriculture practice kopi klaster Gapoktan Berkarya Kabupaten Dairi Binaan KPw BI Sumut. 

Mediaapakabar.com
Kantor Perwakilan Bank Indonesia (KPw BI) Sumatera Utara (Sumut) melirik Kecamatan Sumbul, Kabupaten Dairi sebagai lokasi binaan budidaya kopi. 

Hal itu disebabkan potensi alam yang subur, komitmen dari para petani dan pemerintah daerah menunjukkan keseriusan mereka dalam membangun kesejahteraan sosial melalui komoditi kopi.


"Ada beberapa kriteria yang harus kami seleksi. Termasuk dukungan dan komitmen. Tidak hanya dari Pemerintah daerah, dinas pertanian, tapi juga para petani," ujar Direktur KPw BI Sumut, Ibrahim, (3/11/2021) dalam acara kick off dan pelatihan budidaya good agriculture practice kopi klaster Gapoktan Berkarya Kabupaten Dairi Binaan KPw BI Sumut.


Budidaya Kopi yang dilakukan di lahan seluas 2.5 hektar tersebut, melibatkan kelompok tani dari tiga desa, yaitu Desa Perjuangan, Desa Kentara, dan Desa Dolok Tolong. 


Melalui binaan budidaya kopi di lokasi ini, diharapkan dapat meningkatkan produktivitas kopi, baik dari kuantitas maupun kualitas. Sehingga dapat menjadi percontohan bagi desa maupun wilayah untuk budidaya kopi.


Melalui program desa binaan ini, KPw BI Sumut menyatakan kesungguhannya untuk mendampingi para petani kopi hingga berhasil panen. Hal tersebut telah nampak dari program-program binaan yang telah mereka rancang.


Yakni, dengan memberikan edukasi terkait analisis lahan yang akan digunakan untuk menanam kopi, cara pemilihan dan melakukan pemupukan pada tanaman kopi, cara menentukan pemotongan dahan agar tanaman kopi berbuah dengan baik, dan hal-hal lain mengenai budidaya kopi.


"Seperti pemupukan. Pemupukan tidak sembarang pupuk, sesuai dengan musim. Pemotongan dahan, harus spesifik, ada dahan tunggal, dahan bercabang. Ada tanaman peneduh, harus dipilih dengan tepat," papar Ibrahim dengan cermat.


Keberhasilan desa binaan dalam budidaya kopi ini juga diyakini oleh Ibrahim dapat menciptakan ekonomi baru, yakni lokasi wisata yang dapat mengundang wisatawan untuk menikmati pemandangan kebun kopi dengan kondisi udara yang sejuk. 


Lebih lanjut, Bupati Dairi Eddy Keleng Ate Berutu sangat bergembira dan mengapresiasi program good agriculture practice kopi. Sebab, kerjasama ini memberikan kesempatan bagi petani kopi di Kabupaten Dairi untuk belajar membudidayakan kopi dengan kualitas dan kuantitas yang maksimal. Ia juga berharap program ini dapat membawa desa binaan KPw BI menjadi lokasi percontohan budidaya kopi bagi daerah lain di Sumatera Utara maupun daerah luar provinsi.


"Kerjasama ini memberi kesempatan petani kami belajar dan mempraktekkan budidaya kopi untuk produktivitas yang tinggi hingga dua kali lipat dari produktivitas selama ini," ungkap Eddy.


Selain Direktur KPw BI Sumut, Ibrahim, dan Bupati Dairi,  Eddy Keleng Ate Berutu, hadir pula Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan dan Perikanan Kabupaten Dairi, Effendi Berutu, Camat Sumbul, Rimson Simamora, Camat Lae Parira, Ratna Florita Sitanggang, Kades Perjuangan, Hotler Sihombing, Kades Dolok Tolong, Bahtiar Simbolon, Kades Kentara, Mangido Pasu Togatorop, Ketua Gapoktan Berkarya, Halomoan Nainggolan, dan masyarakat. (IK

Share:
Komentar

Berita Terkini