Oknum Satpam Aniaya Pengemis di Simpang Limun Diringkus Polisi

REDAKSI
Minggu, 27 Juni 2021 - 14:11
kali dibaca
Ket Foto : Oknum Satpam diamankan petugas kepolisian Polsek Medan Kota.

Mediaapakabar.com
Tim Unit Reskrim Polsek Medan Kota akhirnya meringkus oknum petugas keamanan (Satpam) Pasar Simpang Limun yang menganiaya pengemis disabilitas, Sabtu, (26/6/2021).

Oknum Satpam tersebut yang diamankan petugas yakni berinisial MLT (47) warga Jalan Selamat Gang Horas, Kelurahan Sitirejo III, Kecamatan Medan Amplas, Kota Medan.


Sebelumnya, aksi penganiayaan yang dilakukan oknum Satpam terhadap pengemis penyandang disabilitas tersebut sempat viral di media sosial.

 

Kapolsek Medan Kota, Kompol M Rikki Ramadhan yang dikonfirmasi membenarkan perihal diamankannya Satpam pelaku penganiayaan tersebut.


“Benar. Pelaku diamankan setelah video viral penganiayaan terhadap seorang pengemis. Kemudian, Tim langsung merapat ke Pasar Simpang Limun. Dari lokasi, tim berhasil mengamankan pelaku tanpa perlawanan,” ujar Kapolsek.


Saat ini, lanjut dijelaskan mantan Wakapolsek Medan Barat ini, oknum satpam tersebut tengah menjalani pemeriksaan di Mapolsek Medan Kota.


“Yang bersangkutan saat ini tengah menjalani pemeriksaan di Maposlek Medan Kota,” jelas Kapolsek.


Sebelumnya, oknum Satpam di pasar Simpang Limun, Jalan Sisingamangaraja Medan, tega menganiaya pengemis yang berkebutuhan khusus.


Ironisnya, korban diusir dan ditendang hingga merintih kesakitan.


Peristiwa tersebut terekam kamera warga yang ada di lokasi saat detik-detik oknum Satpam berbaju hitam itu menganiaya korban.


Dalam video berdurasi 22 detik yang diterima, korban terlihat berlari menghindar dari amukan pelaku. Namun karena keterbatasan fisik, pelaku masih dapat menganiaya dengan cara menendang korban. (MC/Red)

Share:
Komentar

Berita Terkini