Kapolri Instruksikan Seluruh Jajarannya Usut Tuntas Mafia Tanah di Indonesia

REDAKSI
Kamis, 18 Februari 2021 - 13:59
kali dibaca
Ket Foto : Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo (kiri) berbincang dengan Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal TNI Andika Perkasa (kanan) saat berkunjung ke Mabes TNI AD, di Jakarta, Selasa 2 Februari 2021. Pertemuan tersebut membahas program kerjasama untuk lebih mengeratkan sinergitas TNI-Polri. (Antara)

Mediaapakabar.com
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menginstruksikan seluruh jajarannya mengusut tuntas kasus-kasus terkait mafia tanah di seluruh Indonesia.

"Karena masalah mafia tanah menjadi perhatian khusus Bapak Presiden. Saya diperintahkan Presiden untuk usut tuntas masalah mafia tanah," kata Sigit dalam keterangan tertulis dilansir beritasatu.com, Kamis (18/2/2021).


Sigit menginstruksikan seluruh jajarannya bekerja secara maksimal dalam melakukan proses hukum terkait dengan pidana mafia tanah.


Polisi harus menjalankan tugasnya untuk membela hak yang dimiliki masyarakat. "Saya perintahkan seluruh anggota di seluruh jajaran untuk tidak ragu-ragu dan usut tuntas masalah mafia tanah, kembalikan hak masyarakat, bela hak rakyat tegakkan hukum secara tegas," imbuhnya.


Termasuk menindak siapapun yang membekingi ataupun aktor intelektual dibalik sindikat mafia tanah tersebut. (BC/MC)

Share:
Komentar

Berita Terkini