Antisipasi Virus Covid-19, Kantor Direksi PTPN IV Medan Disemprot Disinfektan

Media Apakabar.com
Selasa, 17 Maret 2020 - 09:27
kali dibaca
Antisipasi Virus Covid-19, Kantor Direksi PTPN IV Medan Disemprot Disinfektan
Penyemprotan dilakukan oleh 1 orang petugas dari PT Prima Medica Nusantara (Anak Perusahaan PTPN IV)
Mediaapakabar.com-Untuk mengantisipasi penyebaran Novel Corona Virus (NCoV) atau Covid-19, sejumlah ruangan di Kantor Direksi PTPN IV Jl. Letjend Suprapto No. 2 Medan, disemprot cairan disinfektan, Minggu (15/3/2020) sore.

Penyemprotan dilakukan oleh 1 orang petugas dari PT Prima Medica Nusantara (Anak Perusahaan PTPN IV), menggunakan 1 alat semprot disinfektan.

Beberapa tempat yang disemprot cairan disinfektan di antaranya ruang kerja direksi, ruang bagian, ruang rapat, lobby dan koridor, serta tempat ibadah.

Kepala Bagian Sekretariat Perusahaan PTPN IV Riza Fahlevi Naim mengatakan, untuk mengantisipasi penyebaran virus Covid-19, di lingkungan tempat bekerja di Kantor Direksi PTPN IV yang setiap harinya ratusan karyawan bekerja belum termasuk stakeholder lain, sehingga perlu diantisipasi terkait penyebaran Virus Covid-19.

"Kantor Direksi PTPN IV setiap hari mulai Senin hingga Jum'at tempat bekerjanya karyawan dan stakeholder yang bertamu, sejak pagi sampai jam kerja berakhir, tentunya potensi penularan penyakit juga tinggi. Namun kita tidak mungkin menutup diri, melainkan yang bisa kita lakukan adalah upaya pencegahan agar potensi penyebaran bisa ditekan," ujar Riza Fahlevi Naim saat dihubungi.

Selain penyemprotan, upaya lainnya yakni menyediakan hand sanitizer di tiap ruang kerja, di lokasi mesin absensi finger print, meningkatkan kebersihan kantor, hingga pembuatan Posko Tanggap Darurat Corona Virus.

"Penyemprotan guna mengantisipasi penularan virus Covid-19. Selain langkah antisipasi lainnya yaitu peningkatan sanitasi dan menjaga kebersihan," ujarnya.

Selain itu, pihaknya juga menyediakan alat pengukur suhu tubuh di pintu masuk untuk mengecek tamu yang akan berkunjung atau bertemu dengan pimpinan di Kantor Direksi PTPN IV itu.


Antisipasi Virus Covid-19, Kantor Direksi PTPN IV Medan Disemprot Disinfektan
 Mengukur suhu tubuh di pintu masuk untuk mengecek tamu yang akan berkunjung atau bertemu dengan pimpinan di Kantor Direksi PTPN IV itu

"Tentu ada peningkatan pengawasan kunjungan tamu dan mereka harus mengikuti protokol kebersihan dan pemeriksaan," tuturnya.

Gedung Kantor Direksi PTPN IV ini merupakan salah satu gedung cagar budaya di kota Medan, yang dibangun pada tahun 1926 dengan luas gedung 11.320 m2, ternyata dulunya adalah Kantor Besar HVA Medan.

Setelah mengalami renovasi, pada tahun 2005 gedung eks kantor HVA Medan itu difungsikan kembali menjadi Kantor Direksi PTPN IV yang mengelola kebun eks HVA.(fz)
Share:
Komentar

Berita Terkini