Kapolsek Dolok AKP Ahmad Syafei Lubis Pimpin Penanaman Pohon di Mako Polsek

armen
Sabtu, 11 Januari 2020 - 09:18
kali dibaca


Foto:jajaran polsek dolok dan ibu bayangkara. Sela sela acara tanam pohon dimako polsek dolok(usa rambe)
Mediaapakabar.com-Kapolsek Dolok AKP Ahmad Syapei Lubis dan jajarannya melakukan  kegiatan penanaman pohon di halaman Mako Polsek , Jum’at (10/1/2020).

Hadir dalam acara ini, seluruh anggota Polsek Dolok, Camat Dolok, Danramil 06 Dolok  , ibu bayangkari  Kapus Dolok ,  Kepala Sekolah SMA N 1 Dolok dan Kepala Desa se Kecamatan Dolok serta undangan lainnya.

Kapolsek Dolok AKP Ahmad Syafei Lubis mengatakan, kegiatan ini dilakukan diseluruh Indonesia di semua jajaran kepolisian .”Khusus di polsek dolok menanam bibit pohon Ini sebagai langkah antisipasi dan meminimalisir bencana alam karena kita memiliki potensi rawan bencana alam seperti diwilayah kita ini kecamatan dolok ,” bebernya.

Kapolsek dolok juga meminta, minimal satu anggota wajib menanam satu pohon, hal ini agar generasi kita mendapatkan lingkungan yang baik dan kegiatan ini harus berkelanjutan dan berkesinambungan.

“Tiap anggota wajib menanam pohon satu pohon, kedepan kegiatan seperti ini harus tetap berjalan karena baik untuk anak cucu kita kedepannya menjaga keseimbangan alam dan sejuta manfaat,”ungkapnya.

Lebih lanjut Kapolsek dolok menjelaskan, bahwa dalam penanaman pohon ini, Jajaran Kepolsek dolok  menerjunkan semua anggotanya untuk menanam bibit pohon diantaranya bibit pohon cemara, dan bibit pohon bakau di sepanjang kantor polsek .

“Setiap anggota kita perintahkan untuk menanam pohon, diperkirakan selesai sebelum salat jumat. Aksi penanaman ini jangan dijadikan sebagai seremonial belaka, harus dirawat dan dijaga pertumbuhanya agar tetap terjaga kelestariannya,”pungkasnya (usa rambe) 



Share:
Komentar

Berita Terkini