Mendagri Akan Keluarkan Aturan Agar Semua Daerah di Indonesia Dipasang CCTV

armen
Selasa, 19 November 2019 - 18:59
kali dibaca




Mediaapakabar.com-Menteri Dalam Negeri mengusulkan sekaligus meminta setiap daerah di Indonesia memiliki koneksi CCTV. Hal ini disampaikan Tito saat memberikan sambutan dalam acara pemberian penghargaan Swasti/Saba Kabupaten dan Kota 2019 di Gedung Kementerian Dalam Negeri Jakarta Pusat, Selasa (19/11).

Tito serius dengan usulan itu. Dia berencana membuat aturan agar setiap daerah memiliki CCTV."Saya minta tolong kepada bapak-bapak, terutama di perkotaan kalau bisa dibuat. Saya nanti akan bicara juga secara internal untuk menyusun peraturannya," kata Tito.

Usulan ini berangkat dari pengalamannya sebagai Kapolri. Keberadaan CCTV dinilai penting. Bukan hanya untuk digunakan masalah keamanan semata."Tapi juga masalah ketertiban lalu lintas, kelancaran lalu lintas, kebersihan, konflik, masalah ada ribut-ribut dan lainnya," ungkap Tito.

CCTV juga bisa digunakan untuk memantau kebersihan daerah.Dia melanjutkan, jika terjadi konflik atau perselisihan, bisa langsung direspons setelah melihat CCTV. Sehingga tak perlu menunggu laporan."Bisa lihat tempat mana yang kotor, tempat mana yang jorok.

Apalagi kalau ribut-ribut. Kemarin, seperti di depan Bawaslu biru, di DPR/MPR kami sangat terbantu sekali. Kita harus memanfaatkan teknologi," ucapnya.

Sumber: Liputan6.com



Share:
Komentar

Berita Terkini