Pemko Medan akan Gratiskan SPP Selama Pandemi Corona, Anggota DPRD Medan Ini Minta Jangan Sekadar Wacana

armen
Kamis, 16 April 2020 - 20:05
kali dibaca




Mediaapakabar.com-Anggota DPRD Medan memberikan apresiasi atas pernyataan Plt Walikota Medan Ir Akhyar Nasution yang akan menggratiskan uang SPP untuk siswa SD dan SMP sederajat selama pandemi Covid-19. Namun, DPRD Medan berharap Pemko Medan harus action dan jangan hanya sekadar wacana.

Apresiasi itu dilontarkan Ketua Fraksi Nasdem DPRD Medan, Afif Abdillah SE. Diakui Afif, saat ini, dampak pemberlakuan pembatasan keluar rumah akibat wabah virus corona telah menambah beban ekonomi dan kebutuhan hidup sehari-hari.

”Di sinilah dibutuhkan peran aktif Pemerintah Kota Medan untuk memberikan solusi bagi warga Medan yang terdampak virus corona. Terlebih lagi mengenai biaya pendidikan anak-anak mereka,” ujar politisi dari partai NasDem Medan ini, Kamis (16/4/2020) melalui pesan WhatsApp pribadinya.

Menurut anak mantan Walikota Medan ini, langkah Pemko Medan yang masih melakukan kajian hitungan untuk menggratiskan uang sekolah bagi siswa SD dan SMP hendaknya jangan hanya sebatas wacana. Namun haruslah sudah dibuktikan dan terealisasi dalam beberapa hari setelah adanya pernyataan tersebut.

”Kita di DPRD Medan juga sudah melakukan rapat bersama para pimpinan DPRD Kota Medan bersama OPD Pemko Medan tentang penganggaran dana dari masing-masing OPD yang tujuannya untuk penanganan COVID-19, dan juga untuk membantu masyarakat Kota Medan yang terdampak dari wabah coronavirus yang sudah menjadi bencana Nasional,”terangnya.

Diakui oleh Afif, memang sudah ada beberapa pengelola sekolah swasta di Kota Medan yang telah mengeluarkan kebijakan dengan memberikan diskon uang SPP kepada orangtua murid. Namun melihat kondisi kehidupan dan perekonomian di Kota Medan yang masih banyak dibawa rata-rata mampu, sehingga agar seluruh sekolah serentak dapat memberikan bantuan keringanan uang sekolah ataupun menggratiskan biaya sekolah.

Ketua DPD Partai NasDem Kota Medan ini juga mengapresiasi langkah positip usulan Antonius D Tumanggor, Wakil Ketua Fraksi Partai NasDem DPRD Kota Medan yang sejak awal telah menyuarakan pemotongan uang SPP untuk menggerakkan hati para pengelola sekolah swasta membantu meringankan beban orangtua murid dalam hal keringanan uang SPP di sekolah dan mendapat respon positip dari pihak sekolah.

”Kita dorong, agar secepatnya, setelah kajian dilakukan  Plt Walikota Medan, mengeluarkan surat keputusan yang ditujukan kepada dinas pendidikan Medan untuk diteruskan dan diikuti ke setiap sekolah-sekolah baik negeri dan swasta agar menggratiskan uang SPP kepada murid mereka,” ucapnya. 

Sumber :Pengawal.id
Share:
Komentar

Berita Terkini