Mengaku Kelaparan, Ayah Tiga Anak yang Ketangkap Curi Beras Dimaafkan Pemilik Warung dan Disantuni Kapolsek Medan Baru

armen
Senin, 20 April 2020 - 07:25
kali dibaca




Kanit Binmas Polsek Medan Baru saat menyerahkan bantuan kepada Atek. Insert; Atek saat diamankan warga. (ist/metro24jam.com)
Mediaapakabar.com-Pandemi Covid 19 memang membuat sejumlah warga mengalami kesulitan. Alhasil, sebagian di antaranya bahkan menghalalkan segala cara agar bisa mendapatkan sesuap nasi, seperti yang dilakukan pria satu ini. Laki-laki bernama Atek ini, tertangkap tangan ketika mencuri beras seberat 5 kg dari salah satu grosir di Jalan Cinta Karya, Sabtu (18/4/2020) kemarin. 

Alhasil, ayah 3 anak yang tinggal di Jalan Mawar, Kelurahan Sari Rejo, Medan Polonia itu pun sempat mendapat beberapa jotosan dari warga. Beruntung, personel Polsek Medan Baru segera tiba di lokasi dan langsung mengamankannya. 

Ketika ditanya, Atek yang sehari-hari bekerja di bengkel di kawasan Delitua itu, mengaku nekat mencuri karena tak punya uang untuk makan. Bahkan, saat itu tak secuil pun makanan tersisa di rumahnya. Pandemi Covid-19 membuat pekerjaannya sepi pesanan. Perekonomian mereka yang morat-marit diduga membuat sang isteri pun membawa ketiga anak mereka untuk minggat ke rumah mertuanya. 

Atek mengaku, selama ini dia mendapat batuan dari pemerintah untuk keluarga miskin. Namun, seluruh bantuan itu diserahkan kepada istrinya untuk memenuhi kebutuhan anak-anak mereka. Namun akibatnya, Arek tak memiliki apa pun lagi di rumah. Saking kelaparan, pria berusia 40 tahun itu akhirnya nekat mencuri. 

Kepada warga, Atek mengaku sudah pernah mencuri di tempat yang sama sebelumnya. “Dua kali bang [mencuri], di tempat ini juga,” sebutnya. 

Beruntung, pemilik warung yang disatroni Atek berhati mulia dan tidak mempermasalahkan hal tersebut ke jalur hukum. Pria itu memaafkan perbuatan Atek dan tidak membuat pengaduan ke polisi. 

Perihal kemiskinan Atek pun ternyata sampai ke telinga Kapolsek Medan Baru, Kompol Martuasah H Tobing. Alumnus Akpol 2005 itu merasa tersentuh lalu memerintahkan Kanit Binmas Polsek Medan Baru, Iptu Hirlan Rudi Suprianto untuk mengecek kondisi kehidupan Atek. 

Meski bukan untuk membuat pembenaran terhadap perbuatan tercela Atek, Kapolsek yang pernah menerima penerima penghargaan terbaik sejajaran Polrestabes Medan itu kemudian memberikan bantuan berupa beras, telur dan uang kepada Atek, Sabtu (18/4) jam 22.45 WIB. 

Informasinya, melalui Kanit Binmas, Kompol Martuasah memberikan beras 5 kg, sepapan telur dan uang sebesar Rp 150 ribu kepada Atek. Atek yang menerima bantuan itu pun mengaku terharu dan berterimakasih kepada Kapolsek Medan Baru. Atek pun berjanji tak mengulangi perbuatannya meski dalam situasi seberat apapun. 

“Saya mengucapakan banyak terima kepada Bapak Polsek Medan Baru yang telah membantu sekarung beras dan telur. Malam ini saya bisa makan dengan nikmat,” ucapnya. 

Sayang, Kompol Martuasah H Tobing ketika coba diminta tanggapannya terkati hal itu, tak bersedia memberikan komentar.


Sumber :Metro24jam.com

Share:
Komentar

Berita Terkini