- Bermain Dengan Serka Irwansyah, Terpancar Keceriaan Anak-anak Dilokasi TMMD Tanah 600 Marelan

Jaya lah Indonesia q
Sabtu, 03 Oktober 2020 - 22:38
kali dibaca

Mediaapakabar.com - MEDAN|
Dengan sentuhan humanis layaknya seorang ayah Serka Irwansyah,mengajak anak-anak bermain dan bercanda dilokasi dilaksanakannya kegiatan TMMD 109 Kodim 0201/BS. 

Dengan wajah yang ceria terpancar senyuman dan tawa anak-anak SD saat bermain dengan personel Kodim 0201/BS yang sedang membantu menggali berita buat para awak media. 

Dalam berbagai kesempatan Serka Irwansyah terus membina keakraban dan kekeluargaan bersama warga juga termasuk bermain dan bercerita kepada anak anak  di lokasi TMMD yang ada di Pasar I Jalan Marelan VII Kel Tanah 600 Kec Medan Marelan. 

Hal ini dilakukan Serka Irwansyah untuk menciptakan indahnya kebersamaan bersama anak -anak SD yang sedang libur sekolah akibat Pandemi Covid-19,dan sekaligus memberikan semangat kepada anak-anak agat tetap semangat meskipun belum bisa kesekolah. 

"Kasihan anak-anak belum bisa sekolah karena masih suasana pandemi Covid-19,untuk itu saya prihatin sehingga memberikan semangat agar mereka tetap tabah dan berdoa agar pandemi Covid-19 berakhir, 'ungkap Serka Irwansyah. 


Dalam kegiatan tersebut anak anak yang masih sekolah dibangku SD, sangat senang bisa dekat dengan Serka Irwansyah dan personel Satgas TMMD lainnya sehingga keceriaan dan kebahagiaan terpancar dari wajah mereka, meskipun ada beberapa anak yang merasa takut karena selama ini yang mereka ketahui tentara itu garang, setelah dekat mereka (anak-anak) malah setiap hari ingin dekat dengan tentara, bahkan ada yang termotivasi menjadi prajurit TNI jika sudah besar kelak. 


 "Ternyata om tentara itu baik baik, ramah dan tidak galak, suka bergurau dengan kami,om tentara juga menyuruh kami pakai masker kalau keluar rumah, "ungkap Rizki salah satu bocah SD Kelas IV. 

Menurut Serka Irwansyah, hal ini dilakukannya untuk menghilangkan kesan bahwa tentara galak dan serem sekaligus memberi nasehat -nasehat kepada anak anak di sela-sela candaan agar nantinya bisa membanggakan orangtua serta berguna bagi Bangsa dan Negara. 


"Melihat mereka saya teringat anak dirumah,mereka juga perlu perhatian dan dukungan apalagi saat sekarang ini sedang tidak bersekolah karena Pandemi Covid-19,jadi harus diberi semangat terus, "sebut Irwansyah. (Bar)
Share:
Komentar

Berita Terkini