Camat Siatas Barita Galakkan Gotong Royong dan Penghijauan di Sepanjang Jalan Protokol

armen
Jumat, 27 Desember 2019 - 19:00
kali dibaca


Foto : Pembuatan Taman Bunga di bahu jalan Protokol Siatas Barita

Mediaapakabar.com-Camat Siatas Barita Dompak Simanjuntak, SP, MM bersama seluruh Kepala Desa se-Kec.Siatas Barita,  pegawai kantor camat serta warga masyarakat lainnya melakukan penghijauan sepanjang bahu jalan protokol, Jumat (27/12).

Camat Siatas Barita menargetkan jalan-jalan protokol akan dibuatkan taman bunga sepanjang bahu jalan hutagalung menuju pancurnapitu, serta bahu jalan menuju objek wisata salib kasih siatasa barita.

Camat Siatas Barita Dompak Simanjuntak SP,MM  kepada mediaapakabar.com menyampaikan, bahwa gotong royong tersebut  juga merupakan  instruksi Bupati Taput Drs.Nikson Nababan Msi, agar senantiasa menggalakkan kegiatan  Jumat bersih dengan bergotong royong dan melakukan penghijauan dengan menanami bunga disepanjang  bahu jalan-jalan protokol  yang dapat menciptakan keindahan.

Pantauan dilapangan ,saat jumat bersih, camat siatas barita tampak turun langsung bersama kepala desa dan warga untuk melaksanakan gotong royong dan meminta agar semua desa serta dusun masing-masing tetap rutin melakukannya.

“Taman bunga yang sedang dikerjakan, apabila sudah selesai akan dimonitor pertumbuhannya lewat koordinasi dengan berbagai pihak. Pengawasan akan dilakukan setidaknya dalam satu tahun berikutnya, akan ada penyiraman yang dilakukan, "jelas Camat.(ganda)
Share:
Komentar

Berita Terkini