Seorang Anggota FPI Dilaporkan Tewas, Panglima FPI Sebut Ada Pihak yang Mengadu Domba

Admin
Rabu, 22 Mei 2019 - 10:47
kali dibaca
Panglima FPI Jakarta, Habib Muhsin
Mediaapakabar.comSeorang laskar Front Pembela Islam (FPI) yang turut serta dalam aksi penolakan hasil pemilu curang dilaporkan tewas di wilayah Tanah Abang, Jakarta Pusat, Rabu (22/5) dini hari tadi.

Panglima FPI Jakarta Habib Muhsin menuding pihak ketiga berada di balik kerusuhan yang terjadi di Petamburan, Rabu dini hari tadi.
“Memang kita tahu ini terjadi, dilakukan oleh pihak ketiga yang sengaja membuat kekacauan,” ucap Habib Muhsin saat mengunjungi lokasi bentrokan bersama Kapolres Metro Jakarta Barat, Kombes Hengki Haryadi, Selasa (22/5/2019).
Melansir Pojoksatu.id, Habib Muhsin menegaskan, pihak ketiga itu sengaja membuat kekacauan di Petamburan untuk mengadu domba polisi dan warga setempat.
“Saya ingin sampaikan sekali lagi kepada awak media, apa yang dilakukan sekarang ini, jelas mutlak ada pihak ketiga untuk pengadudombaan,” imbuhnya.
Ia mengatakan bahwa kondisi di Petamburan saat ini berangsur-angsur mulai kondusif. Itu berkat kerja sama yang baik dari tokoh masyarakat dan aparat kepolisian.
“Alhamdulillah, kami bersama dengan tokoh masyarakat yang ada di Petamburan, dibantu juga dengan Bapak Kapolres, Bapak Hengky, sudah bisa mengkondusifkan lokasi yang ada di Petamburan,” pungkas Habib Muhsin. (AS)
Share:
Komentar

Berita Terkini