Dinilai Membantu Milenial, Program Kartu Usaha Startup Prabowo-Gibran Diapresiasi

REDAKSI
Sabtu, 02 Desember 2023 - 21:53
kali dibaca
Ket Foto: Pasangan Calon Presiden dan Calon Wakil Presiden Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.

Mediaapakabar.com
Program Kartu Usaha Startup dari pasangan Calon Presiden (Capres) Prabowo Subianto dan Calon Wakil Gibran Rakabuming Raka mendapat apresiasi. Program tersebut dinilai akan sangat membantu generasi muda termasuk para milenial.

Direktur Eksekutif Kajian Politik Nasional (KPN), Adib Miftahul mengatakan program tersebut sangat didorong dan didukung penuh oleh generasi muda. Sebab, program tersebut dapat menjadi stimulus digitalisasi yang saat ini sedang berlangsung secara cepat.


“Misalnya soal bisnis milenial, soal IT soal hal hal startup segala macam ini kan memang harus didorong,” kata Adib dalam keterangannya, Selasa (28/11/2023).


Seperti diketahui, program tersebut dihadirkan Prabowo-Gibran untuk menstimulasi pertumbuhan bisnis startup yang sedang masif saat ini. 


Maka dari itu, pasangan nomor urut 2 ini berupaya menghadirkan Kartu Usaha Startup yang bertujuan untuk pengembangan bisnis baru berbasis teknologi dan inovasi.


Dengan menstimulasi perkembangan startup akan menciptakan sumber-sumber pertumbuhan ekonomi baru. Mulai dari pariwisata, ekonomi kreatif,ekonomi digital, usaha rintisan, industri syariah, dan maritim berbasis komunitas.


Selain itu, program tersebut dinilai juga akan memperkuat konektivitas digital. Dengan begitu, perkembangan digitalisasi akan mampu menjangkau berbagai daerah yang sebelumnya sulit dimasuki.


Dia menyebut, kehadiran program tersebut dinilai akan mampu menggaet perhatian dari kalangan milenial. Pasalnya, program tersebut sangat dibutuhkan dan dipandang positif oleh kalangan milenial. 


"Bagi kelompok milenial pasti akan menarik buat mereka,” pungkasnya. (TRB/MC)

Share:
Komentar

Berita Terkini