Meledak! Hari Ini 42 Orang Dikabarkan Meninggal Dunia Akibat Covid-19

REDAKSI
Senin, 07 November 2022 - 21:34
kali dibaca
Ket Foto : Pengunjung mall mengantri untuk melakukan vaksinasi dosis ketiga covid-19 di mall Bale Kota Tangerang, Banten, Selasa 19/07. Pemerintah resmi memberlakukan wajib vaksin booster atau dosis ketiga untuk masuk mal atau area publik lainnya. (CNBC Indonesia/Muhammad Sabki)

Mediaapakabar.com
Satgas Penanganan Covid-19 mencatat, pertambahan konfirmasi positif hari ini, Senin (7/11/2022) sebanyak 3.828 kasus.

Kasus harian ini naik dibandingkan Minggu (6/11/2022) dengan laporan konfirmasi positif sebanyak 3.662 kasus. Selain itu, jumlah korban meninggal akibat virus ini juga melonjak.


Di mana, hari ini, dilaporkan 42 orang meninggal karena Covid-19. Sementara kemarin ada 22 orang meninggal karena Covid-19.


Pertambahan kasus positif hari ini sebanyak 3.692 kasus dari transmisi lokal dan 136 lainnya pelaku perjalanan luar negeri.


Sementara, provinsi dengan kasus positif harian tertinggi masih dipimpin DKI Jakarta dengan 1.345 kasus, disusul Jawa Barat dengan 534 kasus, dan Jawa Timur 507 kasus.


Sedangkan, korban meninggal terbanyak dilaporkan terjadi di Jawa Tengah, yaitu 10 kasus. Disusul Bali dengan 5 orang kasus meninggal karena Covid-19 hari ini.


Sementara itu, jumlah orang di Indonesia yang sudah mendapatkan vaksin Covid-19 dosis pertama adalah 205.190.090, dari target sasaran 234.666.020 orang. (CNBC/MC)

Share:
Komentar

Berita Terkini