WhatsApp Bakal Punya Fitur Bisa Hapus Pesan Hingga 2 Bulan Lalu

REDAKSI
Rabu, 03 November 2021 - 09:26
kali dibaca
Ket Foto : Ilustrasi. Whatsapp disebut tengah mengembangkan fitur yang bisa hapus pesan yang dikirim hingga dua bulan sebelumnya.

Mediaapakabar.com
Aplikasi pesan instan WhatsApp kembangkan fitur baru yang akan memperpanjang durasi penghapusan pesan hingga lebih dari 2 bulan lalu.

Hal ini terungkap dari rilis WhatsApp versi beta terbaru 2.21.23.1. Fitur penghapusan pesan hingga dua bulan ini bisa diterapkan pada semua pesan. Saat ini, batas penghapusan pesan yang bisa dilakukan pengguna terbatas hanya sekitar satu jam saja.


WhatsApp dalam versi beta tersebut tidak menjelaskan seberapa panjang batas waktu yang akan diberikan pada fitur "hapus untuk semua orang". Namun, menurut laporan WABetaInfo, sejumlah pengguna berhasil menampilkan pilihan untuk menghapus pesan yang dikirim lebih dari dua bulan lalu.


Meski demikian, mungkin saja Facebook memperpanjang jangka waktu penghapusan pesan hingga lebih dari dua bulan atau bahkan tanpa ketentuan batas waktu tertentu.


Sebelumnya fitur penghapusan untuk semua orang yang dirilis empat tahun lalu ini memiliki batas waktu 7 menit bagi pengguna untuk menghapus pesan di ruang chatnya. 


Sehingga pesan yang telah berlalu lebih dari waktu tersebut tidak akan bisa dihapus. Namun, lantas Whatsapp memperpanjang waktu penghapusan pesan hingga satu jam.


Fitur penghapusan ini disebut akan sangat berguna bagi sejumlah pengguna, terlebih bagi mereka yang pernah mengirim pesan memalukan di masa lalu yang tidak ingin diingat orang lain.


Dilansir dari Android Central di halaman CNNIndonesia.com, fitur penghapusan pesan ini bisa jadi hanya berlaku pada pesan yang dikirim setelah fitur ini diluncurkan. 


Namun, terbuka pula kemungkinan fitur ini berdampak juga pada semua pesan yang sudah terkirim sebelum fitur rilis. Sehingga, kedua hal tersebut belum bisa dipastikan.


Jika fitur tersebut diluncurkan, fitur tersebut akan datang ke penguji beta terlebih dahulu sebelum kemungkinan tiba sebagai update stabil untuk iOS dan ponsel Android terbaik. (CNNI/MC)

Share:
Komentar

Berita Terkini