Bupati Taput Buka Seminar Feminisme dan Kepemimpinan Perempuan

REDAKSI
Senin, 18 Oktober 2021 - 20:48
kali dibaca
Ket Foto : Bupati Tapanuli Utara (Taput) Drs. Nikson Nababan M.Si yang diwakilkan oleh Wakil Bupati Taput Sarlandy Hutabarat SH, bersama Ibu Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Tapanuli Utara Ny. Satika Nikson Simamora dan Wakil Ketua PKK Kabupaten Tapanuli Utara Ny. Marsaulina Lumbantobing, menghadiri Seminar Feminisme dan Kepemimpinan Perempuan di Indonesia di Sopo Partukkoan Tarutung, Sabtu (16/10/2021).

Mediaapakabar.com
Bupati Tapanuli Utara (Taput) Drs. Nikson Nababan M.Si yang diwakilkan oleh Wakil Bupati Taput Sarlandy Hutabarat SH, bersama Ibu Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Tapanuli Utara Ny. Satika Nikson Simamora dan Wakil Ketua PKK Kabupaten Tapanuli Utara Ny. Marsaulina Lumbantobing, menghadiri Seminar Feminisme dan Kepemimpinan Perempuan di Indonesia di Sopo Partukkoan Tarutung, Sabtu (16/10/2021).

Dalam sambutannya, Nikson mengatakan perempuan dan laki-laki memiliki kesempatan yang sama untuk aktif secara politik dan membuat keputusan dan kebijakan.


“Perempuan adalah pihak yang paling mengetahui kebutuhan, permasalahan, dan solusi dari isu-isu yang dihadapi oleh kaumnya sendiri. Oleh karena itu kepemimpinan dan terlibatnya perempuan dalam mengambil keputusan menjadi sangat penting. Minimnya keterwakilan perempuan sebagai pemimpin membuat organisasi maupun institusi kurang memiliki sudut pandang perempuan, sehingga secara tidak langsung juga berpengaruh pada penyusunan kebijakan yang berpihak pada perempuan dan berdampak pada rendahnya indeks kesetaraan gender. Idealnya perempuan dan laki-laki memiliki kesempatan yang sama untuk aktif secara politik dan membuat keputusan dan kebijakan, maka akan muncul kebijakan-kebijakan yang lebih representatif dan inklusif untuk mencapai pembangunan yang lebih baik,” kata Bupati.


Nikson menambahkan kepemimpinan perempuan nyatanya sangat esensial bagi kesejahteraan bangsa, termasuk di Kabupaten Tapanuli Utara, hal tersebut yang perlu terus menerus digelorakan dan digaungkan sehingga tertanam menjadi persepsi yang baru di dalam masyarakat.


Dirinya menghimbau dan mengajak kaum perempuan agar menunjukkan eksistensi dan karyanya sebagai pemimpin di segala lini pembangunan Kabupaten Tapanuli Utara, untuk berperan serta mewujudkan visi Pemerintahan Kabupaten Taput sebagai Lumbung Pangan, Lumbung SDM yang berkualitas dan Daerah Tujuan Wisata.


“Saya apresiasi kerja nyata yang dilakukan Gerakan Mahasiswa Karya Tapanuli Utara bagi peningkatan taraf hidup perempuan di Kabupaten Tapanuli Utara. Saya berpesan kepada adek mahasiswa sebagai intelektual muda Taput harus turut serta berkontribusi dalam memajukan kemajuan dan kesejahteraan masyarakat, secara khusus di Bonapasogit yang kita cintai ini. Saya juga apresiasi dan terima kasih kepada Ketua TP-PKK Kabupaten Tapanuli Utara Ny. Satika Nikson Simamora  yang sudah memberikan integritas komitmen dan konsistensi dalam mengangkat harkat martabat perempuan Tapanuli Utara, baik dari aspek sosial maupun ekonomi. Dan kepada para narasumber seminar hari ini, saya ucapkan terima kasih semoga ilmu yang dibagikan di kegiatan ini membawa dampak positif dalam meningkatkan motivasi dan rasa percaya diri kaum perempuan Taput untuk turut berperan dalam pembangunan Taput kedepannya," ujarnya. (MC/DN)

Share:
Komentar

Berita Terkini