Hj. Nilasari Siagian Resmi Dilantik Menjadi Rektor IAIDU Asahan

REDAKSI
Senin, 27 September 2021 - 20:35
kali dibaca
Ket Foto : Hj. Nilasari Siagian Resmi Dilantik Menjadi Rektor IAIDU Asahan.

Mediaapakabar.com
Hj. Nilasari Siagian, resmi dilantik sebagai Rektor Institut Agama Islam Daar Uluum (IAIDU) Asahan, yang merupakan Rektor Perempuan pertama di IAIDU dan akan menjabat untuk periode 2021-2025 di Aula IAIDU Asahan oleh Ketua Yayasan Pondok Pesantren Modern Daar Uluum, Senin (27/9/2021).

Pelantikan ini berdasarkan Surat Keputusan Ketua Umum Yayasan PMDU Asahan Nomor 14 Tahun 2021. Sekretaris Yayasan. Drs. H. M. Syakban Nasution, MA, dihadiri oleh Plt. Asisten I setda Kabupaten Asahan Suherman Siregar SSTP, Ketua MUI Asahan H. Salman Abdullah Tanjung, MA, Ketua Imtaq Asahan H. Ahmad Qosim Marpaung dan tamu undangan lainnya.


Sebelumnya, Hj. Nilasari Siagian SH. S. Pd. I., MH. terpilih dalam Pemilihan Rektor IAIDU Asahan yang digelar secara resmi melalui pemungutan suara, oleh Senat Akademik IAIDU pada Kamis 23 September 2021 dan meraih suara terbanyak.


Ketua Yayasan Pesantren Modern Daar Uluum Asahan, Buya Drs. H. A. Muin Isma Nasution, dalam sambutannya meminta kepada seluruh Fakultas baik itu syariah, Tarbiyah dan dakwah agar mampu memberikan ide segar dalam menjalankan pendidikan tinggi. Serta menciptakan pendidikan yang adaptif, terutama pada masa pandemi Covid-19.


Di kesempatan yang sama Plt. Asisten I Setda Kabupaten Asahan Suherman Siregar SSTP, mengatakan peran Pendidikan Tinggi sangat besar dalam mencerdaskan kehidupan Bangsa. 


Para lulusannya diharapkan memiliki daya saing global dan mampu menjawab tantangan Bangsa ke depan.


"Kepada Rektor sebelumnya, Buya Drs. H. A. Muin Isma Nasution, semoga terus bisa berbakti pada dunia pendidikan demi kemajuan semua," harap Suherman. (HEN)

Share:
Komentar

Berita Terkini