Secara Virtual, Bupati Lantik Jafetri Sianturi Jadi Kades Tualang

REDAKSI
Rabu, 14 Juli 2021 - 23:20
kali dibaca
Ket Foto : Camat Siempat Nempu Hulu Iis Hamida Ujung menyerahkan SK kepada Jafetri Sianturi Usai dilantik Bupati Dairi secara virtual menjadi Kepala Desa Tualang Periode 2021-2023.

Mediaapakabar.com
Bupati Dairi DR Eddy Keleng Ate Berutu melantik Jafetri Sianturi sebagai Kepala Desa (Kades) Tualang secara virtual, Rabu (14/7/2021) di Kantor  Camat Siempat Nempu Hulu, Kabupaten Dairi.

Jafetri Sianturi merupakan putra dari Kepala Desa (Kades) sebelumnya, K. Sianturi yang diketahui meninggal dunia sebelum masa jabatanya berakhir.


Pelantikan yang digelar secara virtual tersebut, berdasarkan keputusan Bupati Dairi No 511/141/VI/2021 Tanggal 25 Juni 2021 tentang pengesahan dan pengangkatan Kepala Desa terpilih pada Pemilihan Kepala Desa Antar waktu Di Desa Tualang Kecamatan Siempat Nempu Hulu Masa Jabatan 2021 -2023.


Hadir pada acara pelantikan, Camat Siempat Nempu hulu ,Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Bapak Juniardi Siregar,Kapolsek Tigalingga AKP S.P Siringo ringo,Danramil 04 Tigalingga Kapten Inf I.Tarigan,Kepala Desa Seluruh Kecamatan Sinehu,BPD Desa Tualang,P2KD Desa Tualang,Tokoh Masyarakat serta para undangan lainya.


Dalam sambutannya, Bupati Dairi DR Eddy Keleng Ate Brutu,yang disampaikan secara virtual mengatakan kiranya Kepala Desa yang dilantik dapat menjalankan fungsi dan tugasnya sebagai pelayan masyarakat di desanya.


"Dapat bekerja sama dengan warga dalam mewujudkan pembangunan Desa Tualang sehingga dapat menjadikan Desa tualang menjadi desa Unggul dari desa lainya," katanya.


"Harapan saya, agar Kepala Desa yang dilantik dapat menjalankan tugas dengan baik sesuai dengan apa yang kita harapkan bersama. Sehingga terwujudnya Desa Unggul menuju dairi yang unggul," ucap Bupati.


Pada kesempatan yang sama, Camat Sinehu Ibu Iis Hamida Ujung mengatakan untuk Kepala Desa yang dilantik yaitu Jafetri Sianturi merupakan salah satu pejabat Kepala Desa termuda, di umur 26 Tahun telah mengemban amanah memimpin masyarakat Desa Tualang.


Dirinya berharap, nantinya dapat menjadi Kepala Desa yang disenangi warga Desa, dapat menjadi pelayan sehingga apa yang diharapkan pak Bupati agar Desa Tualang dapat menjadi Desa yang unggul menuju Dairi unggul dapat terwujud,


"Saya selaku Camat Sinehu,mengucapkan Selamat Dan Sukses atas dilantiknya menjadi Kepala Desa Tualang,Semoga amanah ini dapat dijalankan,sehingga terwujud apa yang diinginkan," pungkasnya. (BOB)

Share:
Komentar

Berita Terkini