Tindaklanjuti MoU, Perpus UMSU Jalin MoA dan PKS dengan Perpusnas RI

REDAKSI
Kamis, 24 Juni 2021 - 23:12
kali dibaca
Ket Foto : Perpus UMSU Jalin MoA dan PKS dengan Perpusnas RI.


Mediaapakabar.com
Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara (UMSU) menindaklanjuti Memorandum of Understanding (MoU) dengan Perpustakaan Nasional RI dengan penandatanganan Memorandum of Agreement (MoA) dan Perjanjian Kerja Sama (PKS) oleh UPT Perpustakaan UMSU dengan Perpusnas RI pada Peningkatan Indeks Literasi Masyarakat di Kota Medan dan Pengukuhan Bunda Literasi Kota Medan dan Penandatangan Nota Kesepakatan dengan Pemko Medan dan Perguruan Tinggi di Lantai 10, Gedung Bank Sumut, Jalan Diponegoro Medan, Kamis (24/6/2021). 

Rektor UMSU diwakili Wakil Rektor I, Dr Muhammad Arifin Gultom, M.Hum mengatakan, UMSU sebelumnya telah melakukan MoU dengan Perpusnas RI pada 2018 dan dihadiri langsung Rektor UMSU, Prof Dr Agussani. Maka pada nota kesepakatan kali ini dilaksanakan MoA dan PKS. 


"MoA dan penandatanganan kerja sama (PKS) dilakukan dengan Pusat Pengembangan Perpustakaan Perguruan Tinggi dan Pusat Jasa Informasi dan Pemanfaatan Sumber-sumber Elektronik Perpusnas RI," katanya. 


Kepala UPT Perpustakaan UMSU, Muhammad Arifin, MPd menambahkan, ruang lingkup MoA dan PKS yakni pemanfaatan keanggotaan Perpustakaan Nasional, registrasi keanggotan repositori digital Indonesia OneSearch (IOS), pemanfaatan sumber-sumber elektronik (e-resources, iPusnas dan Khastara); dan pertukaran dan pemanfaatan data koleksi di masing-masing pihak. 


Selain itu, pengembangan dan pembinaan perpustakaan, dan pendataan perpustakaan.

Di akhir acara dilakukan, penyerahan plakat kepada Kepala Perpusnas RI, Drs Syarif Bando, MM dan Wakil Walikota Medan, Aulia Rachman. Tampak hadir Anggota Komisi X DPR RI, dr Sofyan Tan, Ketua Dewan Perpustakaan Provinsi Sumut, Prof Dr Hasim Purba. (MC/Red)

Share:
Komentar

Berita Terkini