Paus Fransiskus Berjabat Tangan dengan Spider-Man

REDAKSI
Kamis, 24 Juni 2021 - 17:42
kali dibaca
Ket Foto : Paus Fransiskus berjabat tangan dengan pria berkostum Spider-Man saat pertemuan di Vatican City (Reuters)

Mediaapakabar.com
Momen langka Paus Fransiskus berjabat tangan dengan Spider-Man terekam di Vatican City, Rabu (23/6/2021). Saat itu Paus menggelar pertemuan pekanan di halaman San Damaso terkait pandemi Covid-19.

Sosok di balik kostum superhero itu adalah Mattia Villardita (28), warga Italia. Dia merupakan relawan yang bekerja untuk menghibur anak-anak pasien rumah sakit.

 

Pekerjaan itu sudah dilakoni Villardita sejak 4 tahun terakhir. Kostum Spider-Man didapatnya dari seorang seniman jalanan sebagai hadiah.


Dia menjelaskan sosok pahlawan sebenarnya bukan karakter yang dia perankan, melainkan anak-anak serta keluarga mereka yang telah melalui masa-masa sulit dan yakin harapan ke depan.


“Tapi superhero yang sebenarnya adalah anak-anak yang menderita serta keluarga mereka yang berjuang dengan begitu banyak harapan,” kata Villardita, kepada Vatican News dilansir dari iNews.id, Kamis 24 Juni 2021.


Villardita sehari-hari bekerja di sebuah perusahaan logistik di Liguria, Italia. Dia juga memimpin asosiasi relawan untuk menghibur anak-anak di rumah sakit dengan berpakaian seperti superhero.


Pekerjaan ini tetap mereka lakoni di tengah pandemi Covid-19. Selain datang langsung ke lokasi mereka juga bisa menghibur melalui video call.


“Saya telah melakukan lebih dari 1.400 video call karena tidak bisa datang,” kata Villardita.


Peran ini juga dijalankan Villardita karena punya pengalaman beberapa kali dirawat di rumah sakit saat anak-anak. Dia menjalani beberapa kali operasi saat kecil. Atas jasanya menghibur anak-anak, Villardita digelari sebagai ksatria kehormatan oleh Presiden Italia Sergio Mattarella pada Desember 2020. (II/MC)

Share:
Komentar

Berita Terkini