Komjen Listyo Sigit Akan Dilantik Jokowi Sebagai Kapolri Rabu 27 Januari 2021

REDAKSI
Senin, 25 Januari 2021 - 11:53
kali dibaca
Ket Foto : Komjen Listyo Sigit Akan Dilantik Jokowi Sebagai Kapolri Rabu 27 Januari 2021.

Mediaapakabar.com
Komjen Listyo Sigit Prabowo direncanakan akan segera dilantik sebagai Kapolri oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana Negara. Pelantikan tersebut dijadwalkan dilaksanakan pada Rabu 27 Januari 2021 di Istana Negara, Jakarta.

Kepala Divisi (Kadiv) Humas Polri Irjen Argo Yuwono menyatakan bahwa sejauh ini agenda pelantikan dijadwalkan pada hari Rabu tersebut.


"Infonya seperti itu (pelantikan Komjen Sigit)," kata Argo di Jakarta, Senin (25/1/2021).


Komjen Sigit sendiri telah menjalani Fit and Proper Test di Komisi III. Para anggota dewan pun sepakat untuk memilih Komjen Sigit sebagai Kapolri pengganti Jenderal Idham Azis.


Listyo Sigit Prabowo yang sebelumnya menjabat sebagai Kabareskrim akan menggantikan Jenderal Pol Idham Azis yang segera pensiun dari Kapolri. (MC/Red)


Share:
Komentar

Berita Terkini