Kereta Api Hantam Mobil di Jalan Turiam Binjai, Pengemudi Trauma Berat

REDAKSI
Minggu, 10 Januari 2021 - 19:43
kali dibaca
Ket Foto: Kereta Api Hantam Mobil di Jalan Turiam Binjai. 

Mediaapakabar.com - Kereta api menghantam mobil Toyota Rush BK 1501 RU di perlintasan kereta Jalan Turiam, Kota Binjai, Sabtu 9 Januari 2021 sekitar pukul 22.00 WIB kemarin.

Dalam peristiwa kecelakaan tersebut, pengemudi mobil bernama Rizky Pratama (18) warga Jalan Danau Laut Tawar, Kelurahan Sumber Karya, Kota Binjai selamat dari insiden maut ini, namun dalam kondisi trauma berat.


Informasi dihimpun, sang pengemudi Rizky bersama dengan 1 penumpang lain bernama Nursabila, datang dari arah Jalan Seokarno-Hatta menuju Jalan Cut Nyak Dien. 


Namun, saat di perlintasan KA Turiam, secara bersamaan melintas kereta api Sri Lelawangsa tujuan Medan-Binjai dan langsung menabrak badan mobil tersebut hingga terpental ke sisi rel.


"Mobil dari Jalan Turiam, melintas. Tiba-tiba ada kereta api dari arah Medan melintas dan langsung ditabrak bagian depannya," kata seorang warga, Rahmat Hermansyah.


Menurut dia, perlintasan kereta api di tempat ini memang rawan kecelakaan. Sebab tidak ada palang saat melintas di rel kereta. Hanya warga yang inisiatif menjaga palang pintu perlintasan kereta ini.


"Biasanya partisipasi masyarakat saja yang menjaga palang pintu di sini," ujarnya.


Dalam satu pekan terakhir, kata dia, sudah ada dua kali kecelakaan. Sementara kereta menabrak motor sudah sering kali terjadi di perlintasan tersebut.


Warga berharap PT Kereta Api Indonesia dapat memasang palang kereta api atau menurunkan petugas jaga. Sebab perlintasan Medan - Binjai termasuk jalur ramai.


Sementara itu, Kapolres Binjai AKBP Romadhoni Sutardjo, melalui Kanit Laka Polres Binjai Ipda Abdullah Sani membenarkan kejadian tersebut. Ia mengatakan, telah menangani perkara kecelakaan tersebut.


"Benar, telah terjadi kecelakaan di lokasi tersebut, perkaranya sudah kita tangani," ujar Abdullah, Minggu (10/01/2021).


Selain membenarkan peristiwa yang bisa saja memakan korban jiwa itu, Ipda Abdullah Sani, juga mengingatkan kepada seluruh masyarakat agar tetap waspada dalam berkendara.


"Jadi, disini saya juga ingin mengingatkan kepada seluruh masyarakat khususnya di wilayah hukum Polres Binjai, untuk tetap berhati-hati dalam berkendara, terlebih di daerah-daerah yang rawan akan kecelakaan," imbaunya. (DAF)

Share:
Komentar

Berita Terkini