GM PEKAT-IB Berikan Bantuan Buat Korban Banjir Warga Sei Dua Hulu

Media Apakabar.com
Minggu, 13 Desember 2020 - 22:54
kali dibaca

Mediaapakabar.com Asahan - 
Akibat dampak banjir yang merendam Desa Sei Dua Hulu Kecamatan Simpang Empat. Generasi Muda Pembela Kesatuan Tanah Air Indonesia Bersatu (GM PEKAT-IB) Kabupaten Asahan turut prihatin dan membantu warga setempat dengan turut memberikan bantuan sembako berupa beras, Minggu (13/12/2020).

Ketua GM PEKAT-IB Asahan, M Dadang Rany, SH diwakili Ketua GM PEKAT-IB Komisariat UNA, Edo Alimuddin Dalimunthe mengatakan penyerahan bantuan tersebut merupakan hasil penggalangan dana yang kami lakukan sejak 2 hari yang lalu di Kota Kisaran

"Ini merupakan aksi sosial yang kami lakukan, melalui penggalangan dana kami berhasil mengumpulkan uang tunai sebesar Rp 2.550.000. Uang tersebut kami belanjakan beras untuk dibagikan ke masyarakat yang terdampak banjir", kata Edo mahasiswa fakultas pertanian UNA.

Edo berharap masyarakat Desa Sei Dua Hulu yang terdampak banjir agar tabah dalam menghadapi musibah ini ditengah pandemi Covid-19 serta selalu memanjatkan doa agar bencana alam tersebut dapat segera selesai dan tidak terulang lagi.

"Bencana banjir ini adalah duka kita semua,  duka masyarakat Kabupaten Asahan, mari sama-sama kita panjatkan doa kepada Allah SWT agar selalu mendapatkan perlindunganNya", harap aktivis sosial itu

Pantauan media dilokasi banjir genangan air sudah mencapai hingga pinggang orang dewasa, aktivitas warga lumpuh dan warga mulai kekurangan sembako dan beberapa warga mulai diserang penyakit gatal gatal.

Agus salah seorang warga yang mendapat bantuan beras mengucapkan Alhamdulillah dan terimakasih atas kepedulian GM PEKAT-IB. "Terimakasih atas bantuannya, ini sangat meringankan beban kami, kami berharap pemerintah dapat mencari solusi untuk mengatasi masalah banjir yang saat ini terjadi", kata Agus...(Dp/NZ)

Share:
Komentar

Berita Terkini