Ucapkan Belasungkawa, Kapolres Labuhanbatu Melayat ke Rumah Alm Aiptu Muhd Nasir

armen
Rabu, 14 Oktober 2020 - 19:19
kali dibaca



Mediaapakabar.com
- Sebagai wujud ungkapan belasungkawa, Kapolres Labuhanbatu AKBP Deni Kurniawan melayat ke rumah duka anggotanya, Aiptu Muhd Nasir yang merupakan anggota Bhabinkamtibmas Polsek Bilah Hilir Polres Labuhanbatu, Rabu (14/10) sekira pukul 14.00 WIB.    

Almarhum meninggal dunia pada saat selesai Sholat zuhur di Mesjid Istiqomah Dusun Tanah Damar Desa Sei Tampang Kecamatan Bilah Hilir Kabupaten Labuhanbatu, Rabu (14/10) sekira pukul 12.45 WIB.

Tampak hadir mendampingi Kapolres, Wakapolres Labuhanbatu Kompol Muhd Taufik, Kabag Sumda Kompol H. Matondang, Kapolsek Bilah Hilir AKP H. Ahmad Syafie, Kasipropam Ipda Kusno Siagian, Sejumlah Perwira Pertama, dan Brigadir Polres Labuhanbatu
 
Kedatangan orang nomor 1 di Polres Labuhanbatu itu disambut langsung oleh pihak keluarga Almarhum, dengan suasana yang penuh duka, dimana Kapolres juga menyempatkan diri berada di samping jenazah Almarhum untuk terakhir kalinya.

"Sekali lagi segenap Keluarga Besar Polres Labuhanbatu beserta  Staf dan Jajaran mengucapkan turut berdukacita sedalam-dalamnya, Semoga Almarhummah khusnul Khotimah dan Keluarga yang ditinggalkan diberikan kesabaran dari Allah SWT. Aminn…,"ucapan Doa seluruh keluarga besar Polres Labuhanbatu untuk Almarhum.

Diketahui, setelah selesai melaksanakan tugas selaku Bhabinkamtibmas,  Almarhum mengajak masyarakat sekitar untuk sholat zuhur.

Selesai sholat zuhur, Almarhum berencana hendak pulang ke rumahnya di Negeri Lama, Jalan Pendidikan, Kelurahan Negeri Lama, Kecamatan Bilah Hilir Kabupaten Labuhanbatu, pada saat hendak berangkat dengan Sepeda motornya (start) Almarhum tiba-tiba terjatuh, Selanjutnya masyarakat setempat menolongnya dan pada saat itu juga Almarhum tidak sadarkan diri sehingga dilarikan ke Puskesmas Negeri Lama  dengan mobil Ambulance. 

Sesampainya di Puskesmas, Almarhum Aiptu Muhd Nasir langsung diperiksa team medis kemudian dinyatakan telah meninggal dunia. Innalillahi wa'innalillahi roji'un. (NN)
Share:
Komentar

Berita Terkini