Cara Baik Satgas TMMD 109 Kodim 0201/BS Himbau Pemulung Tentang Protokol Kesehatan Dengan Memakaikan Masker

Jaya lah Indonesia q
Rabu, 14 Oktober 2020 - 11:42
kali dibaca

Mediaapakabar.com Cara Baik Satgas TMMD 109 Kodim 0201/BS Himbau Pemulung Tentang Protokol Kesehatan Dengan Memakaikan Masker.

MEDAN - Dalam rangka pencegahan penyebaran covid 19 anggota Satgas TMMD Ke 109 Kodim 0201/BS  laksanakan himbauan protokol kesehatan kepada warga Kelurahan Tanah 600, kecamatan Medan Marelan, Kota Medan.

Terlihat  seorang pemulung warga Kelurahan Tanah 600, istirahat di atas bronjongan Sei Merah setelah rutinitasnya mencari barang bekas dengan kondisi mengabaikan protokol kesehatan.

Agar pemulung selalu disiplin menerapkan aturan yang telah ditetapkan pemerintah dalam mengatasi pencegahan penyebaran Virus Covid-19 yakni melaksanakan disiplin protokol kesehatan di masa pandemi Covid-19.

Serda Mahendra berikan himbauan kepada bapak Alek (25) , tetap selalu menjaga pola hidup bersih dan sehat, selalu menggunakan masker, rajin cuci tangan setiap saat maupun habis melakukan kegiatan memulung, menjaga jarak dan hindari kerumunan.(rid)
Share:
Komentar

Berita Terkini