85 Persen Hampir Rampung Pembangunan Mushola TMMD Kodim 0201/BS

Jaya lah Indonesia q
Selasa, 20 Oktober 2020 - 22:34
kali dibaca

Mediaapakabar.com 85 Persen Hampir Rampung Pembangunan Mushola TMMD Kodim 0201/BS

MEDAN - Program TMMD Kodim 0201/BS, pembangunan Mushola menunjukkan perkembangan yang signifikan. Memasuki hari ke 27 TMMD Ke-109 Kodim 0201/BS pembangunan Mushola itu kini telah memasuki pemasangan plafon atap Mushola.

Personel Satgas TMMD Kodim 0201/BS sedang memasang plafon gibsun pembangunan Mushola di Pasar 1 Tengah, Kelurahan Tanah Enam Ratus, Kecamatan Medan Marelan, akan merampungkan seluruh plafon atap Mushola hari ini.

“Sesuai yang kita lihat dilapangan progres pembangunan Mushola sudah 85% lebih, dengan waktu yang masih ada kami pastikan pengerjaannya akan rampung sesuai waktu yang ditentukan,” kata Komandan SSK Lettu Czi Bahrum S Ginting.

“Ini semua berkat kerja keras seluruh personel Satgas TMMD Kodim 0201/BS dan partisipasi warga Kelurahan yang selalu mendukung kegiatan TMMD Kodim 0201/BS, terbukti hampir seluruh sasaran disini menunjukkan progres yang signifikan,” imbuh Lettu Czi Bahrum S Ginting.
Share:
Komentar

Berita Terkini