Ruslan Purba Apresiasi Kinerja Polres Siantar Berantas Narkoba

armen
Sabtu, 01 Agustus 2020 - 09:33
kali dibaca




Carateker DPAC GRANAT Kecamatan Huta Bayu Raja , Ruslan Purba
Mediaapakabar.com- DPC GRANAT  Simalungun  melalui Caretaker  Kepengurusan DPAC GRANAT Kecamatan Huta Bayu Raja, Ruslan Purba mengapresiasi kinerja yang luar biasa Kapolres Siantar,  AKBP.Budi Pardamean Saragih,SIK melalui Kasat Narkoba Polres Siantar,AKP.David Sinaga didalam menindak lanjuti INSTRUKSI PRESIDEN REPUBLIK INDONESIA Nomor 2 Tahun 2020 Tentang Rencana Aksi Nasional P4GN (Pencegahan dan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika Dan Pre-kursor Narkotika) Tahun 2020 – 2024.

Menurut Ruslan, walaupun di Masa pandemic Covid-19 ini tidak menyurutkan  semangat Merah Putih  Aparat Penegak Hukum Satuan Narkoba Polres Siantar didalam memberantas peredaran gelap narkoba di wilayah Kota Siantar demi menyelamatkan Generasi  Muda , yakni Pelajar dan Mahasiswa dari bahaya laten Narkoba oleh Para Bandar dan Pengedar Narkoba  yang sudah sangat luar biasa  aksi penetrasinya ke pemukiman pemukiman warga masyarakat yang sangat mengkuatirkan para Orang Tua.

Buktinya, Satuan Narkoba Polres Siantar yang dibawah kepemimpinan Kasat Narkoba Polres Siantar , AKP.David Sinaga telah berulang ulang kali berhasil mengungkap Kejahatan Narkoba Yang Extra Ordinary di wilayah Kota Siantar , seperti Pada Tanggal 29 Juli 2020  Satuan Narkoba Polres Siantar berhasil mengungkap dan menangkap 3 orang pria yang sedang menunggu pembeli  narkoba di Jalan Flores II, Gang Sekip, Kelurahan Bantan, Siantar Barat,Siantar dengan barang bukti 1  buah plastik klip berisi 19 paket narkotika diduga jenis sabu , dan satu buah plastik klip berisi 5 paket narkotika diduga jenis sabu , dengan total brutto keseluruhannya 9,35 Gram.


DPC GRANAT Simalungun salut atas kinerja Aparat Penegak Hukum Satuan Narkoba Polres Siantar yang tidak hentinya gencar terus menerus Perang terhadap Bandar dan Pengedar Narkoba di wilayah Kota Siantar untuk membasmi peredaran gelap Narkotika dengan dikerahkannya setiap hari Personil Satuan Narkoba Polres Siantar untuk memantau daerah daerah rawan peredaran gelap narkoba yang sudah berjalan 5 bulan.

DPC GRANAT Simalungun juga berterimakasih kepada Kapolda Sumatera Utara, Irjend.Polisi.Martuani Sormin yang telah menempatkan AKP.David Sinaga sebagai Kasat Narkoba Polres Siantar yang senantiasa telah berhasil mengungkap kasus kasus peredaran gelap narkoba di wilayah Kota Siantar,

“Stop Narkoba,Cegah Narkoba, Mari Hidup Sehat Terhormat 100% tanpa Narkoba tandas akhir Caretaker DPAC GRANAT Kecamatan Huta Bayu Raja kepada Mediaapakabar.com (bambang)

Share:
Komentar

Berita Terkini