Brigjen Pol Hendro Pandowo Pimpin Rapat Anev Rutin Satgas Anti Mafia Bola

armen
Kamis, 20 Agustus 2020 - 09:18
kali dibaca




Mediaapakabar.comp- Kasatgas Anti Mafia Bola Polri, Brigjen Pol Hendro Pandowo memimpin rapat analisa dan evaluasi (Anev) rutin Satgas Anti Mafia Bola, di Posko Satgas Anti Mafia Bola, Jakarta, Rabu (19/8/2020).

Rapat anev ini diikuti Para Kasubsatgas dan Ka Tim Satgas Anti Mafia Bola dengan memperhatikan protokol kesehatan.

Kasatgas Anti Mafia Bola Polri, Brigjen Pol Hendro Pandowo menjelaskan
bahwa hingga saat ini seluruh pelaksanaan liga di Indonesia masih berhenti dikarenakan covid - 19,  rencana akan di mulai pada bulan Oktober 2020.

" Meski Liga berhenti sementara karena covid-19, tapi kita tetap monitoring dan pengawasan seleksi pemain Piala Dunia U-20," jelas Kasatgas.

Ditambahkan Kasatgas, kehadiran satgas ini sesuai arahan Kapolri untuk mewujudkan Sepakbola Yang Bersih, Bermartabat dan Berpretasi sehingga masyarakat senang.

"Hingga saat ini kegiatan Satgas AMB telah menyelesaikan 5 LP dengan 18 orang TSK (3 perkara inkrah, 1 perkara SP3 dan 1 proses Sidik),"  tutur Polisi yang juga menjabat Wakapolda Metrojaya ini.(dn)
Share:
Komentar

Berita Terkini