Peduli Pendidikan, Seorang Jurnalis di Labura Berikan WiFi Gratis untuk Siswa/i Belajar Daring

Media Apakabar.com
Rabu, 29 Juli 2020 - 13:00
kali dibaca

Mediaapakabar.com-Covid-19 yang melanda bangsa Indonesia belum juga berakhir, untuk itu Pemerintah masih membatasi proses kegiatan belajar mengajar di sekolah, semua proses kegiatan belajar mengajar dilakukan secara daring di rumah agar tetap memenuhi kurikulum yang harus dicapai. 

Dalam hal ini, masih banyak orang tua wali yang mengeluhkan program daring tersebut. Selain tidak mampu, orang tua wali juga terbebani dengan biaya tambahan untuk membeli paket internet tersebut. 

Keluhan inilah yang mendorong Ervin Dasopang, berinisiatif untuk memberikan fasilitas jaringan WiFi kepada pelajar agar bisa di manfaatkan untuk belajar daring.

Jurnalis yang bertugas di Labuhanbatu Utara itu mengajak seluruh siswa dan siswi Sekolah Dasar, baik tingkatan yang lainnya, yang ingin menggunakan akses WiFi secara gratis agar dapat langsung datang ke rumahnya di Simpang SD Kongsi 6 Desa Terang Bulan, Aek Natas, Labura.

"Di rumah kita ada WiFi Indihome 20Mbps, Kita gratiskan untuk anak sekolah yang tidak mampu beli kuota internet yang belajar online, "kata Ervin kepada Mediaapakabar.com. Rabu (29/07) siang.


Dikatakan Ervin, program belajar mengajar dirumah dengan sistem daring saat ini, tidak dipungkiri akan menambah beban orang tua wali khususnya wali yang kurang mampu, karena harus memikirkan untuk membeli paket Internet.

Oleh karena itu, sebagai wujud kepedulian dirinya terhadap dunia pendidikan dan untuk meringankan beban orang tua wali, Ia memfasilitasi para siswa- siswi untuk menggunakan jaringan Wifi secara gratis,"Semoga Wifi gratis ini dapat membantu siswa dan meringankan beban orang tua wali, saya mengajak kita semua bisa ikut berpartisipasi memberikan Wifi-wifi gratis lainnya untuk membantu siswa dalam proses belajar mengajar secara daring di rumah, "tambahnya. (Nathan Nababan)
Share:
Komentar

Berita Terkini