Jabatan Kompol Fahrul Sudiana Dicopot Gegara Resepsi Pernikahan

armen
Jumat, 03 April 2020 - 15:53
kali dibaca


Foto: Dok. Instagram @BennuSorumba, @DNDWeddingOrganizer, @Awkarin
Mediaapakabar.com-Resepsi pernikahan Kompol Fahrul Sudiana yang digelar di tengah pandemi Corona berujung pada pencopotan jabatan. Fahrul Sudiana yang semula menjabat sebagai Kapolsek Kembangan itu dimutasikan ke Polda Metro Jaya.

Dirangkum detikcom, Fahrul Sudiana dicopot dari jabatannya pada Kamis (2/4/2020) kemarin. Pencopotan jabatan Fahrul ini dilakukan setelah pernikahannya di tengah pandemi Corona ini menjadi perbincangan publik.

"Konsekuensinya terhadap Kapolsek Kembangan ini adalah per TR (surat telegram) mulai hari ini yang bersangkutan dimutasi, ditarik untuk pemeriksaan," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Yusri Yunus kepada detikcom, Kamis (2/4/2020).

Yusri mengatakan, Fahrul dimutasi ke Polda Metro Jaya untuk menjalani pemeriksaan Propam Polda Metro Jaya. Fahrul dinilai telah melakukan tindakan indisipliner.

"Yang bersangkutan memang melanggar aturan disiplin dan langsung dimutasi," kata Yusri.
Fahrul dimutasikan ke Polda Metro Jaya dengan menduduki jabatan non-struktural.

"Berdasarkan perintah Kapolda Metro Jaya sejak hari ini yang bersangkutan dimutasikan ke Polda Metro Jaya sebagai analis kebijakan," ujar Yusri.

Yusri mengatakan, Kapolri Jenderal Idham Azis telah mengeluarkan maklumat terkait Corona. Salah satunya, larangan membuat keramaian yang melibatkan massa, termasuk di dalamnya adalah resepsi pernikahan.

"Intinya maklumat Kapolri itu sudah diberlakukan sejak tanggal 19 Maret yang lalu, ini kan sudah tahu dalam rangka menghadapi pertimbangan Covid-19 ini, Kapolri keluarkan maklumat, salah satunya adalah tidak diperbolehkan membuat keramaian yang melibatkan massa, termasuk resepsi kawinan," jelas Yusri.

Yusri menegaskan, bahwa maklumat Kapolri ini tidak hanya berlaku bagi masyarakat sipil, tetapi juga bagi anggota Polri.

"Maklumat Kapolri tidak hanya berlaku untuk masyarakat saja, tapi berlaku juga untuk anggota Polri dan keluarganya," kata Yusri.


Sumber : Detik.com
Share:
Komentar

Berita Terkini