Patroli Jumat Barokah, Satlantas Polrestabes Medan Bagikan Nasi Bungkus kepada Pengemudi Betor, Ojol dan Petugas Kebersihan

armen
Jumat, 06 Maret 2020 - 19:21
kali dibaca


Kasat Lantas Polrestabes Medan Kompol M.Reza Chairul Akbar Bagikan nasi bungkus kepada pengemudi betor 
Mediaapakabar.com-Satlantas Polrestabes Medan menggelar Patroli Jumat Barokah di sejumlah ruas jalan di Medan, Jumat (6/3/2020) siang.

Informasi dihimpun wartawan, adapun sejumlah lokasi yang didatangi yakni di Jalan Adam Malik, Jalan T Amir Hamzah, Jalan Kapten Muslim, Jalan Gatot Subroto, Jalan Iskandar Muda, Jalan Juanda dan Jalan Sisingamangaraja Medan.

Kasatlantas Polrestabes Medan Kompol M Reza Chairul Akbar kepada wartawan mengatakan, dalam kegiatan ini, pihaknya membagikan nasi bungkus kepada masyarakat antara lain pengemudi becak, pengemudi ojol, petugas kebersihan yang sedang melaksanakan tugas dan pemungut barang bekas di wilayah hukum Polrestabes Medan.

Kompol M.Reza Chairul Akbar menambahkan, kegiatan Patroli ini nantinya akan rutin digelar. Selain memberikan nasi bungkus petugas juga menyelipkan pesan Kamtibmas agar tetap mematuhi peraturan lalulintas.” Pelaksanaan kegiatan berjalan dengan aman , tertib dan baik,”tandasnya.(fzi)
Share:
Komentar

Berita Terkini