Aklamasi, Suriati Ketua PWI Pertama Perempuan di Sumut

armen
Selasa, 17 Maret 2020 - 13:39
kali dibaca





PETAKA: Ketua PWI Sumut Hermansjah menyerakan pataka sebagai tanda pelantikan kepengurusan PWI Kota Siantar masa bakti 2020-2023.  Suriati terpilih aklamasi sebagai Ketua PWI Kota Siantar dan sebagai perempuan pertama sebagai ketua kabupaten/kota pwi di Sumatera Utara.

Mediaapakabar.com-Walikota Pematangsiantar Hefriansyah tidak melarang pers untuk memberikan informasi yang seluas-luasnya. Tapi informasi yang disampaikan harus benar
"Mengkritik pemerintah silahkan. Tapi berikan solusi atau jalan keluarnya," ujarnya saat membuka Konferensi Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kota Pematangsiantar di Balaikota Pematangsiantar, Selasa (17/3).

Ia berharap agar pers di Pematangsiantar membantu menyukseskan program pemerintah.
Pada kesempatan itu Walikota Pematangsiantar menyampaikan program pemerintah dalam penanganan penyebaran Covid-19.

Ia juga minta kepada pers membuat suasana sejuk dan tidak malah membuat panik.
Ketua PWI Provinsi Sumatera Utara H Hermansjah setuju dengan harapan Walikota Pematangsiantar. Untuk itu wartawan harus dibekali dengan kemampuan jurnalistik.
Salah satu upaya untuk meningkatkan kemampuan menurut Hermansjah melalui Uji Kompetensi Wartawan (UKW).

"Karena itu kami berharap   kepada pemerintah Kota Pematangsiantar memfasilitasi pelaksanaan UKW seperti yang pernah dilakukan sebelumnya" ujarnya.

Konferensi PWI Pematangsiantar sendiri dari 18 anggota, dua dinyatakan gugur. Empat tidak hadir dan seorang memberikan mandat. Jadi yang memiliki hak suara 12 orang.
"Jadi peserta yang hadir sudah memenuhi kuorum," ujar pimpinan sidang Khairul Muslim didampingi Edward Thahir dan Rizal R Surya.

Perempuan pertama
Terpilih sebagai Ketua PWI Pematangsiantar periode 2020-2023 Surati dari Harian Berita Sore.

Surati terpilih sebagai ketua secara aklamasi. 

Sebelumnya dalam pengajuan bakal calon ketua hanya seorang yang mengajukan diri.
Setelah diverifikasi Surati memenuhi syarat sebagai calon ketua.

Surati merupakan wanita pertama yang menjadi Ketua PWI kabupaten/kota se-Sumut dan yang kedua sebagai ketua PWI kabupaten/kota se-Indonesia setelah Ketua PWI Kabupaten Waykanan, Lampung.

Susunan pengurus PWI Kota Pematangsiantar Periode 2020-2023 Ketua Surati, Wakil Ketua Mulia Siregar (Siantar News 24), Sekretaris St Limson Hutabarat (SKM Gebrak), Wakil Sekretaris Togar Sinaga (Togaratamanews,com) dan Bendahara Neti Herawati (Medan Pos).

Penasihat Sunardiansyah (Medan Pos), Baja Sibarani (Gebrak), Zainal Abidin (Medan Pos), Haryson Manurung (SIB), Zulkifli Rangkuti (Mimbar Umum), Zulhanif (Gebrak).

Pelantikan pengurus PWI Pematangsiantar dihadiri  Wakil Walikota Pematangsiantar Togar Sitorus yang sekaligus menutup konferensi.

Konferensi itu sendiri dilakukan sesuai dengan prosedur dari pemerintah dan PWI Pusat.
Sebelum masuk ruangan setiap peserta dan undangan terlebih dahulu diperiksa suhu tubuh dan tekanan darah.

Walikota dan Wakil Walikota Pematangsiantarserta unsur Forkominda yang hadir mengikuti prosedur yang ditetapkan tersebut.

Konferensi itu sendiri berjalan dengan waktu yang tidak terlalu lama sesuai instruksi PWI Pusat. Meskipun demikian semua prosedur dijalankan sesuai dengan AD/ART PWI. (Rel).


Share:
Komentar

Berita Terkini