Komisi I DPRD Medan Prihatin Soal Rutan Klas I Labuhan Deli

Media Apakabar.com
Senin, 17 Februari 2020 - 18:48
kali dibaca

Mediaapakabar.com-Komisi I DPRD Kota Medan mengaku prihatin melihat kondisi Rumah Tahanan (Rutan) Klas I Labuhan Deli yang over kapasitas. Pasalnya, jumlah tahanan mencapai 1.728 orang dari kapasitas sebanyak 368 orang.

Keprihatinan itu terungkap saat Komisi I DPRD Kota Medan dipimpin Ketua Komisi, Rudiyanto, melakukan kunjungan ke Rutan tersebut di Jalan Titi Pahlawan, Kecamatan Medan Labuhan, Kota Medan, Senin (17/2/2020).

Melihat kondisi Rutan, Rudiyanto, mengatakan siap membantu dan memfasilitasi keluhan warga binaan ke Pemko Medan. 

“Agar masalah didata dan nantinya akan dilakukan komunikasi lanjutan kiranya dapat dianggarkan di APBD Pemko Medan. Bila perlu diajukan ke Pempropsu,” kata Rudiyanto.

Senada dengan itu, Mulia S Nasution, mengatakan fasilitas di Rutan kiranya cukup memadai, sehingga fungsi Rutan sebagai tempat pelayanan, pembinaan dan bimbingan bagi pelanggar hukum dapat terealisasi.

“Kami siap menjembatani keluhan apa saja di Rutan ini demi pelayanan terbaik bagi seluruh masyarakat. Kita juga khawatir jangan sampai terjadi hal yang tidak diinginkan karena oblver kapasitas,” katanya.

Sebelumnya Kepala Rutan, Nimrot Sihotang, mengaku jumlah tahanan yang over kapasitas menimbulkan ketidaknyamanan. Sebab, jumlah kamar 53 dengan ukuran 2×3, 4×6 dan 6×8 dihuni 1.728 orang.

“Kondisi demikian sudah kita laporkan kepada atasan. Pada prinsipnya kita dituntut punya inisiatif untuk solusi,” ujar Nimrot.

Sedangkan upaya dan inisiatif yang sudah dilakukan, kata Nimrot, meminta lahan pembangunan Rutan baru di eks PTP N II.
“Tapi, pihak PTP menganjurkan membuat permohonan ke Gubernur Sumut. Surat itupun sudah dilakukan dan masih menunggu jawaban,” katanya.

Nimrot berharap kepada DPRD Medan supaya dapat memfaailitasi keluhan mereka. “Bukan hanya tempat dam bangunan yang tidak representatif, sarana dan prasarana pendukung juga tidak memadai,” katanya.(*Sugandhi Siagian)
Share:
Komentar

Berita Terkini