Kapolri ke Brimob: Niatkan Segala Tugas sebagai Ibadah

armen
Kamis, 14 November 2019 - 11:17
kali dibaca


Mediaapakabar.com-Kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia (Kapolri) Jenderal Polisi Idham Azis memberikan sejumlah pesan pada seluruh personel Brimob pada HUT Brimob ke-74, untuk meningkatkan pengamanan, keimanan serta ketakwaan.

"Serta meniatkan segala tugas sebagai ibadah dengan penuh kesungguhan dan keikhlasan," kata Kapolri dalam sambutan Upacara HUT Brimob di Kelapa Dua Depok, Jawa Barat, Kamis (14/11) dilansir merdeka.com.

Selanjutnya, Kapolri  juga berpesan agar anggota Brimob menjaga kehormatan institusi dan menghindari tindakan yang dapat menurunkan kepercayaan masyarakat kepada Polri. Solidaritas dengan sesama personel pun harus dijaga.

“Anggota Brimob juga harus menjadi sumber daya manusia yang terlatih, sehingga mereka harus terus belajar dan berlatih. Pasukan juga harus memelihara kesiapsiagaan dan menjaga sarana prasarana pendukung serta menyiapkan rencana dengan optimal, dalam tugas yang diberikan,” tambahnya.

Kapolri juga mengapresiasi peran aktif Brimob, yang bergerak cepat dalam membantu penanganan bencana di berbagai wilayah seperti Banten dan Lampung.

"Dengan semboyan jiwa dan raga ku demi kemanusiaan, Koprs Brimob Polri telah berhasil pengabdian ya sebagai Bhayangkara sejati yang tidak pernah ragu dalam menjaga keamanan dan keutuhan NKRI," pungkasnya.

Sumber: Merdeka.com
Editor: Armen

Share:
Komentar

Berita Terkini