Antisipasi Pencurian Sepedamotor, Polsek Delitua Gelar Razia

Anonim
Kamis, 15 Agustus 2019 - 18:33
kali dibaca
Ist
Mediaapakabar.com- Personel Unit Lalu Lintas (Lantas) Polsek Delitua menggelar razia kelengkapan surat-surat kendaraan bermotor di persimpangan Jalan Tritura-STM, Kamis (15/8/2019) pagi.

Kanit Lantas Iptu A Sitepu memimpin enam personel didampingi personel Provost Aipda Natal Ginting serta 10 petugas dari Dinas Perhubungan, saat menggelar razia kelengkapan surat-surat kendaraan bermotor tersebut.

Pantauan di lokasi, petugas menindak sejumlah betor dan roda dua yang tidak bisa menunjukkan surat-surat mereka.

“Kami menggelar razia rutin kendaraan yang tidak dapat menunjukkan kelengkapan surat-surat kendaraannya,” ujar Sitepu saat dilansir dari Metro24 Jam, Kamis (15/8/2019).

Ditambahkannya lagi bahwa razia kelengkapan surat-surat kendaraan bermotor akan rutin dilaksanakan guna mengantisipasi tindak pencurian kendaraan sepedamotor yang saat ini sedang marak, serta mendidik masyarakat agar menaati peraturan berlalulintas.

Beberapa pengendara yang melintas pun sempat kebingungan ketika melihat polisi menggelar razia tersebut. Tak ayal, arus lalu lintas pun sempat tersendat gara-gara beberapa pengendara mencoba mengelakkan razia dengan memutar arah. (ni)
Share:
Komentar

Berita Terkini