Ditpolair Poldasu Gelar Anev Tahunan

Media Apakabar.com
Kamis, 17 Januari 2019 - 17:42
kali dibaca
Ist
Mediaapakabar.com-Direktorat Polairud Polda Sumut melaksanakan Gelar Operasional dan Anev Tahunan Fungsi Polairud Sejajaran Polda Sumut 2018 di Aula Wira Bahari Dit Polair Polda Sumut pada Kamis (17/1/2019). 

Pelaksanaan Gelar Operasional dan Anev Tahunan ini dipimpin Dir Polairud Polda Sumut Kombes Pol Yosi Muhamartha dihadiri Wadir Polair.  

Para PJU Dit Polair Polda Sumut, Personil Polda Sumut, Para Kasat Polairud Jajaran Polda Sumut, Kanit Markas, Para Komandan Kapal dan Komandan Kapal Mabes Polri. 

Dalam arahannya, Dir Polairud Polda Sumut mengatakan bahwa tujuan dilaksanakan Gelar Operasional dan Anev Tahunan Fungsi Polairud ini untuk mengetahui dan mengevaluasi Kinerja  telah dilaksanakan selama 2018 dan menjadi bahan langkah perbaikan utk kerja di 2019. 

“Permasalahan di perairan memang sangat kompleks karena bukan hanya menangani  kasus  Perikanan saja tapi semua masalah tindak pidana yang terjadi di Perairan. Yang muaranya menjadikan wilayah Perairan Sumatera Utara  aman dan kondusif,” ujarnya. 

Sebagai contoh tindak pidana di Perairan seperti Tindak Pidana Perikanan, Penyelundupan, Masalah pencurian di atas Kapal. 

" Keselamatan pelayaran dan konflik antar nelayan  yang perlu mendapat atensi untuk ditekan," jelas Direktur. 

Selanjutnya diisi dengan pemaparan dari para PJU dan Kasat Polairud Sejajaran Polda Sumut. Acara berjalan dengan aman dan ditutup dengan lagu Bagimu Negeri. (*/zih)
Share:
Komentar

Berita Terkini