16 Ribu Alquran Dibagi Gratis Wakil Sekretaris Panitia

Media Apakabar.com
Rabu, 10 Oktober 2018 - 20:56
kali dibaca

Mediaapakabar.com-Sebanyak 16 ribu Alquran dibagi gratis langsung dari Wakil Sekretaris III Panitia MTQN XXVII depan Aula Media Centre pada Rabu (10/10/2018). 

Pembagian Alquran gratis oleh Shakira Zandi dibantu sejumlah staf Pemprovsu yang mendampingi dilokasi kegiatan MTQN ke-XXVII.

"  Alquran yang dibagikan itu ada di 12 lokasi kegiatan MTQN ke -XXVII. Jumlahnya 16.000 diterima panitia dari para donatur diantaranya, PT Pertamina, para dermawan dan juga sumbangan Maslin Batubara," jelas Shakira Zandi usai pembagian secara gratis tersebut. 
Ia mengatakan, sangat bersyukur karena banyak para donatur yang bersimpati dalam memberikan dukungan dan bantuan. " Untuk itu, kita mengucapkan terimakasih,” sebutnya. .

Lebih lanjut ia mengatakan, pembagian Al-Qur'an secara gratis itu juga dibagikan nanti pada malam penutupan MTQN ke-XXVII. Sehingga masyarakat yang mengunjungi MTQN bisa mendapatkannya gratis dari panitia.

Diharapkan, dengan  pelaksanaan MTQN ke-XXVII ini dapat menjadikan Alquran sebagai sumber ilmu. juga memandu kaum muslimin ke jalan yang benar. 

" Saya berharap umat Islam umumnya kaum muslimin dapat mengamalkan isi dari Alquran tersebut," imbuhnya.  

Sementara, beberapa kalangan masyarakat pengunjung dan peserta MTQN ke-XXVII, begitu antusias menerima Alquran gratis tersebut. Hal ini terlihat sebagaimana yang disampaikan ketua rombongan dari Yayasan Islamic Center Fatimah Harahap yang  juga Wali Kelas yayasan tersebut.


Ia merasa bersyukur saat mengunjungi MTQN ke-XXVII, Selain mendapat  ilmu dan pendalaman agama, juga mendapatkan Alquran cantik dan menarik secara gratis. 

" Kami sangat berterima kasih kepada panitia," jelas Fatimah yang diamini sejumlah siswa-siswi. 

Fatimah mangaku terkejut, dibagi Alquran tersebut. Sama sekali ia tidak menyangka kotak kardus yang dikeluarkan dari mobil berisi Alquran. 

" Awal saat kotak itu akan dibuka saya kira itu bukan gratis, tapi begitu disebutkan gratis, maka kami langsung memanggil sejumlah murid yang ada di lokasi MTQN," tukasnya.  (joel) 
Share:
Komentar

Berita Terkini