Pengunjung Pemandian Air Panas Semangat Gunung,Kecewa Dengan Kondisi Jalan Yang Rusak Parah

Media Apakabar.com
Senin, 21 Mei 2018 - 19:42
kali dibaca
kondisi jalan yang tergenang air dan berlubang,foto-apakabar/rzl
Mediaapakabar.com--Akibat Intensitas Curah hujan tinggi belakangan ini,akses Desa Daulu kecamatan Brastagi menuju pemandian Air Panas ke Desa Semangat Gunung kecamatan Merdeka dan menuju puncak Gunung Sibayak banyak mengalami genangabn air dan kondisinya sangat parah Hingga wisatawan yang menuju lokasi wisata yang menampilkan keindahan alam di Debuk - debuk  dan Gunung Sibayak hingga ke lintas alam Taman Hutan Raya (Tahura) mengalami kesulitan.

Sejumlah ruas  jalan rusak dan tergenang air yang membuat para pengguna jalan harus extra hati-hati untuk menghindari bahaya akibat tertutupnya jalan oleh lumpur dan sampah yang ada di badan jalan.Hal tersebut dikhawatirkan akan menurunkan minat wisatawan untuk berkunjung ke daerah wisata yang berada si sekitar jalan tersebut. 

Seperti penuturan warga sekitar RisnoTarigan (42) pada mediaapakabar.com ,Senin (21/05). Dia mengatakan sangat terganggu jika melewati jalan tersebut pada saat hujan maupun sesudah hujan karenakan badan jalan nyaris tertutup lumpur dan kayu juga dedaunan.

“Kalau hujan, jalan akan tertutup lumpur dan sampah.Saya khawatir dapat merenggut nyawa penguna jalan. Kalau melintasinya harus hati-hati karena bisa saja kena longsor," ujar Bobby yang di amini warga lainya.Warga lain Arnes Sitepu (33) berdomisili di Berastagi juga memaparkan hal senada. 

Dia menyatakan, masih buruknya infrastruktur dan sempitnya jalan menuju Lau Debuk-debuk dikhawatirkan membuat keberadaan obyek wisata di Desa Semangat Gunung ini bisa mengalami penurunan minat pengunjung.

“Padahal, akses jalan menjadi unsur penting dalam membangun dan mengembangkan  potensi wisata di Kabupaten Karo ini,” katanya.Baik Risno Tarigan maupun Arnes berharap, pemerintah  lebih memperhatikan infrastruktur jalan, khususnya di wilayah wisata unggulan Kabupaten Karo yang merupakan penyumbang pendapatan daerah

Kepala Dinas Pekerjaan Umum  (PUPR) Karo melalui Kepala Dinas Pariwisata Ir Mulia Barus kepada wartawan,Senin (21/05) mengatakan, Jalan tersebut dalam waktu dekat ini akan di perbaiki ada pun paling lama nanti lewat lebaran ini sudah pasti di perbaiki karena sudah beberapa kali sudah kira rapatkan ke Dinas PU dananya pun sudah kita anggarkan , kalau tidak salah kemarin , anggaran nanti di tampung di propinsi sebesar Rp 2 M kurang lebih , pokoknya nanti lewat lebaran ini sudah pasti akan di perbaiki jadi kami mohon kepada pengunjung mohon maaf sebelumnya karena jalan tersebut agak rusak , mohon maaf sekali lagi " Katanya.(rzl)
Share:
Komentar

Berita Terkini