Kanwil Sumut I Gelar Pajak Spectaxculer 2019

Media Apakabar.com
Sabtu, 09 Maret 2019 - 16:31
kali dibaca
Kantor Wilayah Sumatera Utara I bersama 9 Kantor Pelayanan Pajak di lingkungan Kanwil Direktorat Jenderal Pajak (DJP) Sumatera Utara I menggelar kampanye pajak "Spectaxcular 2019". 
Mediaapakabar.com-Kantor Wilayah Sumatera Utara I bersama 9 Kantor Pelayanan Pajak di lingkungan Kanwil Direktorat Jenderal Pajak (DJP) Sumatera Utara I menggelar kampanye pajak "Spectaxcular 2019". 
    
Acara ini mengusung tema bayar pajak lewat e-billing, lapornya lewat e-filing itu dihadiri lebih dari 1.000 orang. 
   
Kemudian Acara yang dipersembahkan untuk masyarakat umum ini dimulai dengan pelepasan peserta Funwalk oleh Kepala Kanwil DJP Sumut I, Mukhtar. 
     
" Segera laporkan SPT sebelum 31 Maret 2019. Gunakan e-Filing mudah, aman, efektif, tanpa perlu antri di KPP," ujar Mukhtar di hadapan seluruh peserta Spectaxcular dalam keterangan kepada wartawan di Medan Sabtu (9/3/2019). 
      
Funwalk diikuti juga beberapa komunitas diantaranya komunitas mobil BMW, vespa, sepeda onthel dan pecinta hewan unik. 

Selain funwalk, Spectaxcular diisi dengan zumba bersama, lomba tari antar universitas, lomba mural art, dan pembagian lucky draw. 
       
Turut berpartisipasi dalam acara kampanye simpatik tersebut yaitu Tax Center USU, Universitas HKBP Nommensen, Universitas Pembangunan Pancabudi dan Universitas  Harapan. Tidak ketinggalan bank persepsi yang ditunjuk untuk menerima pembayaran pajak,  Bank Mandiri. 
     
Mukhtar menyebutkan pada Senin (4/03/19) wajib pajak yang telah menyampaikan SPT Tahunan Tahun Pajak  2018 sebesar 69.179 SPT. 
    
SPT Tahunan tahun pajak 2018 dapat disampaikan secara online melalui sistem DJP Online di laman https://djponline.pajak.go.id. 
     
Batas waktu penyampaian SPT tahun pajak 2018 adalah 31 Maret 2019 bagi Wajib Pajak Orang Pribadi dan 30 April 2019 bagi Wajib Pajak Badan.  
   
Acara Spectaxcular itu dilakukan serentak se Indonesia di Lapangan Gedung Keuangan Negara pada Minggu (03/03/19) pekan lalu. (abi)
Share:
Komentar

Berita Terkini