Satgas Yonif 121/MK Tampilkan Band Macan Kumbang Dan Tortor Batak

Media Apakabar.com
Kamis, 08 November 2018 - 14:37
kali dibaca
Satgas Yonif 121/MK menampilkan Tor Tor Batak yang dikolaborasikan dengan Tari Adat Khas Papua.Foto-apakabar/rel
Mediaapakabar.com-Komando Resor Militer 172/Praja Wira Yakthi (Korem 172/PWY) Kodam XVII/Cenderawasih pada 7 November 2018 genap berusia 55 tahun.

Kegiatan untuk menyambut HUT ke 55 Korem 172/PWY telah dilaksanakan seperti bhakti sosial, ke panti asuhan, dan karya bhakti bersama masyarakat.

Puncak kegiatan ulang tahun tersebut, Korem 172/PWY melaksanakan syukuran serta hiburan pada Rabu 7 November 2018 yang bertempat di Markas Korem 172/PWY Jayapura Papua.

Mengundang pejabat pemerintah daerah setempat, TNI/Polri mapun tokoh-tokoh masyarakat yang ada di sekitar wilayah Korem 172/PWY.

Pada puncak acara ulang tahun tersebut Satgas Yonif 121/MK menampilkan Band Macan Kumbang dan Tor Tor Batak yang di lakoni langsung oleh personel Satgas Yonif 121/MK.

Band Macan Kumbang yang tampil membawakan lagu-lagu pop Indonesia dan lagu daerah khas Papua kemudian menampilkan Tor Tor Batak yang dikolaborasikan dengan Tari Adat Khas Papua.

Selain Tuan Rumah Komandan Korem 172/PWY Kolonel Inf J. Binsar P. Sianipar,dalam kegiatan ini juga dihadiri  Pangdam XVII/Cenderawasih Mayjen TNI Yoshua Pandit Sembiring,Kasdam XVII/Cenderawasih Brigjen TNI I Nyoman Cantiasa.

Juga  turut hadir Asisten Kasdam XVII/Cenderawasih serta Dansatgas Yonif 121/MK Letkol Inf Imir Faihal dan segenap pejabat dan warga Korem 172/PWY.

Dansatgas Yonif 121/MK Letkol Inf Imir Faishal mengemukakan bahwa Satgas Yonif 121/MK sebagai pasukan penjaga perbatasan negara antara Indonesia dan PNG.

Berada dibawah komando dan pengendalian Korem 172/PWY sebagai Komando Palaksana Operasi (Kolakops) turut berpartisipasi dan mendukung segala kegiatan menjelang ulang tahun Korem 172/PWY dengan melaksanakan bhakti sosial maupun karya bhakti yang berkenaan untuk membantu masyarakat. (***) 
Share:
Komentar

Berita Terkini