Kapoldasu Dan Polsek Percut Sei Tuan Gelar Jumat Barokah

Media Apakabar.com
Sabtu, 20 Oktober 2018 - 14:24
kali dibaca
foto: apakabar/zani
Mediaapakabar.com-Kapolda Sumut bersama Polsek Percut Sei Tuan dalam Jumat Barokah membagikan 200 nasi kotak kepada para abang becak di Pos Lantas Polsek Pecut Sei Tuan Jalan William Iskandar No. 1 Desa Medan Estate Kecamatan Percut Sei Tuan pada Jumat (19/10/2018).  

Selanjutnya melaksanakan Sholat Jumat dan makan bersama dengan para jamaah, abang becak, pelajar dan Badan Kenaziran Mesjid(BKM) Attawabin.  

Bagi-bagi nasi tersebut juga diberikan kepada petugas kebersihan, mahasiswa dan pekerja transportasi (Grab) di sepanjang Jalan Pasar V  Barat Desa Medan Estate. 

Dirangkai pula dengan Polsek Percut memberikan Sembako kepada warga tidak mampu yakni, Nuraini di Gang Amin Dusun XVII Desa Saentis Kecamatan Percut Sei Tuan, Kabupaten Deli Serdang dan melakukan koordinasi dengan Camat Percut Sei Tuan Timur Tumanggor agar rumah ibu Nuraini dimasukkan dalam program bedah rumah. 

Ketika ditemui, Kapolsek Percut Sei Tua Kompol Faidil Zikri mengatakan, seluruh kegiatan yang kami lakukan untuk mendukung 100 hari program kerja Kapoldasu Irjen Pol Agus Andrianto.dan untuk masyarakat merasakan kehadiran Polri. 

" Dan memberikan dukungan sepenuhnya kepada Polri untuk program demi tercipta rasa aman ditengah-tengah masyarakat," beber Faidil.

Dalam kegiatan ini juga turut hadir Kanit Intelkam Ipda Riswanto. Kepala Desa Saentis, Asmawito, Kapos Pol Saentis Aiptu Sumarsiswanto dan perangkat Desa Saentis.  (zani)
Share:
Komentar

Berita Terkini