Ronaldo Ukir Rekor Usai Bawa Portugal Tundukkan Maroko

Admin
Rabu, 20 Juni 2018 - 23:31
kali dibaca
Cristiano Ronaldo
Mediaapakabar.com - Cristiano Ronaldo menunjukkan kelasnya sebagai pemain haus gol. Setelah tiga gol dicetaknya ke gawang Spanyol pada laga perdana Grup B Piala Dunia, kali ini satu golnya menjadi penentu kemenangan Portugal atas Maroko, Rabu (20/6/2018) malam WIB.

Pada pertandingan yang digelar di Stadion Luzhniki tersebut, CR-7-julukan Cristiano Ronaldo, sudah menghentakkan gawang lawan pada menit keempat dengan mengoptimalkan tendangan sudut dari Joao Filipe Iria Santos Moutinho.

Gol keempatnya di ajang ini membuatnya menjadi pemain dengan torehan gol terbanyak di Eropa sepanjang sejarah. Total 85 gol Ronaldo tersebut melewati legenda Hongaria, Ferenc Puskas yang mencetak 84 gol dalam 89 caps untuk timnas Hongaria dan Spanyol (1945 dan 1962).

Ronaldo sendiri mengumpulkan 85 gol tersebut dalam 152 penampilan bersama Portugal, sejak debut pada 2003. Gol pertama Ronaldo lahir di Euro 2004 melawan Yunani.

Secara keseluruhan, Ronaldo berada di urutan kedua dunia, di bawah striker Iran, Ali Daei dengan 109 gol dalam 149 caps (1993 hingga 2006).

Dalam pertandingan ini, sejatinya Maroko tampil agresif dan mampu mengimbangi Portugal. Bahkan, Maroko lebih baik dalam 20 menit pertama. Namun mereka selalu gagal memanfaatkan peluang. Sempat ada keributan terjadi menit 27.

Para pemain Maroko meminta wasit untuk melihat tayang ulang melalui VAR karena sebelumnya Amrabat dijatuhkan oleh Guerreriro didalam kotak penalti Portugal, namun wasit melihat tak ada pelanggaran yang terjadi.

Hingga turun minum, skor 1-0 bertahan hingga turun minum. Usai jeda, Maroko terus tampil menekan. Mereka terus mencari gol penyeimbang.

Memasuki menit ke-60, Younes Belhanda mengirimkan sinyal bahaya buat pertahanan Portugal. Tapi tim besutan Fernando Santos ini bisa dengan tenang mengendalikan situasi.

Benatia lagi-lagi kembali mendapat peluang menit 78. Namun kembali lagi sundulannya memanfaatkan umpan tendangan bebas dari Ziyech masih menyamping di sisi kiri gawang Portugal. Empat menit berselang, Fernandez nyaris menggandakan kedudukan. Namun tendangannya dari luar kotak penalti masih melebar di sisi kanan gawang Maroko.

Ronaldo kembali menebar ancaman lima menit jelang waktu normal berakhir. Namun eksekusi tendangan bebasnya masih membentur pagar betis. Hingga peluit panjang, skor 1-0 untuk Portugal tak berubah. Berkat hasil ini sementara Portugal sukses memuncaki klasemen Grup B dengan 4 poin, sekali imbang dan menang.

Hasil itu membuat Maroko kian terdesak. Dua kekalahan beruntun membuat mereka tinggal menunggu waktu untuk terdepak. Apalagi, langkah Maroko semakin berat untuk lolos ke babak KO, karena pada laga pamungkas, Maroko bakal menghadapi Spanyol.

Susunan Pemain:

Portugal: 1-Rui Patricio; 21-Cedric Soares, 3-Pepe, 6-Jose Fonte, 5-Raphael Guerreiro; 11-Bernardo Silva (18-Gelson Martins 59′), 14-William Carvalho, 8-Joao Moutinho, 10-Joao Mario (16-Bruno Fernandes 70′); 17-Goncalo Guedes, 7-Cristiano Ronaldo

Maroko: 12-Munir; 17-Nabil Dirar, 5-Medhi Benatia, 4-Manuel da Costa, 2-Achraf Hakimi; 8-Karim El Ahmadi, 14-Mbark Boussoufa, 16-Nordin Amrabat, 10-Younes Belhanda (23-Mehdi Carcela 75′), 7-Hakim Ziyech; 13-Khalid Boutaib (9-Ayoub El Kaabi 69′).
Share:
Komentar

Berita Terkini